Suara.com - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 20 Agustus 2025.
Harta kekayaan pria yang akrab disapa Noel ini menjadi sorotan publik.
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), terlihat ada lonjakan drastis kekayaannya.
Noel tercatat 3 kali melaporkan harta kekayaannya pada KPK, yakni pada 2020, 2021 dan 2024.
Pada 2020, Noel melaporkan harta kekayaannya saar awal menjabat sebagai Komisaris Independen di PT Mega Eltra milik BUMN PT Pupuk Indonesia Grup.
Saat itu harta kekayaannya mencapai angka Rp2,9 miliar.
Kemudian setahun menjabat, Noel menjabat sebagai Komisaris Utama di BUMN yang sama dan secara periodik melaporkan harta kekayaannya menjadi Rp4,8 miliar.
Vakum tak melaporkan harta kekayaannya, Noel kembali tercatat dalam LHKPN pada 31 Desember 2024.
Dalam laporannya, tertulis per 17 Januari 2025 hartanya sudah mencapai Rp17,6 miliar lebih.
Baca Juga: Noel Terancam Dicopot dari Wamenaker, Menaker Yassierli: Tidak Ada Toleransi!
Lalu apa saja aset yang dimilikinya?
Dari LHKPN terbarunya, pria kelahiran Riau, 22 Juli 1975 ini memiliki 5 aset tanah dan bangunan dengan total harganya Rp12,1 miliar.
Tanah dan bangunan itu tersebar di Kota Depok dan Bogor.
Dikenal sebagai kolektor motor dan mobil, dia memiliki 5 jenis kendaraan dengan total harga Rp3,3 miliar.
Berikut ini deretan kendaraan mewah dan mahal milik Wamenaker Noel:
1. Mobil Mitsubishi Pajero tahun 2020 seharga Rp500 juta
2. Mobil Kia Picanto tahun 2015 seharga Rp90 juta
3. Motor Yamaha NMax tahun 2015 seharga Rp16 juta
4. Mobil Toyota Fortuner tahun 2022 seharga Rp430 juta
5. Mobil Toyota Land Cruiser 300 VX tahun 2023 seharta Rp2,3 miliar.
Berita Terkait
-
Noel Siap Jalani Sidang Kasus K3, Penampilan Peci dan Sorban Jadi Sorotan
-
KPK Periksa Sekjen Kemnaker Terkait Kasus Dugaan Pemerasan Eks Wamenaker Noel
-
Tak Hanya Noel, KPK Kini Kejar Semua 'Tangan' yang Terima Duit Korupsi Kemenaker
-
Terungkap! KPK Masih 'Berburu' Saksi Kunci, Penahanan Noel Diperpanjang
-
Eks Wamenaker Immanuel Ebenezer Bungkam soal Kabar Jadi Justice Collaborator KPK
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Tuntut Kenaikan Upah 2026, Massa Buruh dari Jakarta dan Jabar Padati Kawasan Monas
-
Daftar Pengalihan Rute Transjakarta Selama Demo Buruh di Depan Istana
-
Geger Penyidik Geledah Kementerian Kehutanan, Kejagung Membantah: Cuma Pencocokan Data
-
Belum Juga Tetapkan Tersangka Kasus Haji, Apa Alasan KPK?
-
Adhi Karya Klaim Masih Dibahas, Pemprov DKI Tetap Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Pekan Depan
-
Pendaftaran Beasiswa LPDP 2026 Kapan? Prediksi Jadwal dan Persyaratan
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
-
BGN Optimistis Target 82,9 Juta Penerima MBG Tercapai 2026, Guru dan Santri Masuk Tambahan
-
Bukan Digeledah! Kejagung Ungkap Alasan Sebenarnya Sambangi Kantor Kemenhut
-
Gelar RDPU di Masa Reses, Komisi III Serap Masukan Pakar Terkait Reformasi Polri hingga Kejaksaan