Suara.com - Beredar sebuah video di Facebook yang memuat klaim mengejutkan.
Dalam video tersebut terdengar suara yang disebut-sebut sebagai pernyataan polisi, berisi imbauan agar masyarakat bermain judi online (judol) secara jujur dan sportif tanpa merugikan bandar.
Video itu diunggah oleh akun bernama “Ajat Sudrajat” pada Kamis, 7 Agustus 2025, dengan narasi:
“Dihimbau agar bermain judol secara jujur dan sportif tidak boleh melakukan kekurangan dalam bentuk apapun karena akan merugikan bandar judolnya.”
Hingga Kamis, 21 Agustus 2025, unggahan ini telah ditonton lebih dari 3,8 juta kali, mendapat 19,1 ribu komentar, serta 7,8 ribu kali dibagikan di Facebook.
Melansir dari TurnBackHoax.id, tim pemeriksa fakta melakukan penelusuran untuk mengecek keaslian video tersebut.
Pemeriksaan dilakukan menggunakan alat Hiya Deepfake Voice Detector, yakni perangkat deteksi yang dapat mengidentifikasi apakah sebuah audio dibuat secara asli atau menggunakan kecerdasan buatan (AI).
Hasil pemeriksaan menunjukkan:
- Audio dalam video mendapat skor 28/100.
- Keterangan alat mendeteksi bahwa “The sampled voice is likely a deepfake”.
Artinya, suara yang terdengar dalam video sangat mungkin merupakan hasil rekayasa AI (deepfake voice) dan bukan pernyataan asli dari pihak kepolisian.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Tsunami Terjadi di Lampung Juli 2025?
Klaim yang menyebutkan bahwa polisi mengimbau warga untuk bermain judol secara sportif agar tidak merugikan bandar tidak benar.
Audio dalam video terbukti hasil rekayasa AI deepfake, sehingga konten ini termasuk dalam kategori konten palsu (fabricated content).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Sabida Thaiseth, Muslimah Pertama di Kabinet Thailand yang Mengusung Wajah Baru Kebudayaan
-
Bonus Rp465 Miliar Atlet SEA Games Cair, Pemerintah Kasih Literasi Keuangan 1,5 Jam
-
Rekayasa Lalin MRT Glodok-Kota Dimulai 10 Januari, Simak Rutenya
-
Said Iqbal Bongkar 'Janji Manis' KDM Soal Upah: Katanya Tak Ubah Rekomendasi, Faktanya Malah Dicoret
-
Mayoritas Publik Tolak Pilkada Lewat DPRD, Golkar: Mungkin Yang Dibayangkan Pilkada Model Orba
-
Jaksa Sebut Nadiem dan Pengacaranya Galau: Seolah Penegakan Hukum Tak Berdasarkan Keadilan
-
Sebut Politik Dinamis, Dede Yusuf Ungkap Alasan Demokrat 'Lirik' Pilkada Lewat DPRD
-
Perpendek Rentang Kendali, Pakar Usulkan Polri Dibagi Dua Wilayah: Barat dan Timur
-
Mengais Harapan dengan Kursi Roda: Logistik di Dapur Darurat Pasca-Banjir Aceh
-
Penerima MBG Tembus 55,1 Juta Orang, Kemenkes Perketat Awasi SPPG