- Tabrakan diduga terjadi akibat sopir bus yang kehilangan konsentrasi saat mendekati halte.
- Beruntung, tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam peristiwa yang terjadi di layanan Koridor 1 (Blok M–Kota) tersebut.
- Transjakarta mengaku telah menjatuhkan sanksi kepada pramudi bus serta operator sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.
Suara.com - Sebuah bus Transjakarta menabrak Halte Dukuh Atas arah Kota pada Minggu (19/10/2025) malam.
Insiden itu terjadi sekitar pukul 20.23 WIB dan melibatkan bus dengan operator Mayasari Bakti, kode unit MB 1616.
Kejadian tersebut dikonfirmasi oleh Kepala Departemen Humas dan CSR Transjakarta, Ayu Wardhani.
Ia menjelaskan, tabrakan diduga terjadi akibat sopir bus yang kehilangan konsentrasi saat mendekati halte.
"Seperti yang sudah disampaikan oleh pihak kepolisian, insiden ini diduga disebabkan oleh pramudi yang kehilangan fokus saat mendekati halte, yang mengakibatkan bus menabrak bagian halte," kata Ayu dalam keterangannya, Senin (20/10/2025).
Beruntung, tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam peristiwa yang terjadi di layanan Koridor 1 (Blok M–Kota) tersebut. Meskipun demikian, bagian halte mengalami kerusakan akibat benturan bus.
"Keselamatan pelanggan dan petugas adalah prioritas utama. Transjakarta menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya," ungkap Ayu.
Sebagai tindak lanjut, pihak Transjakarta mengaku telah menjatuhkan sanksi kepada pramudi bus serta operator sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.
Ayu memastikan, evaluasi menyeluruh akan dilakukan untuk mencegah peristiwa serupa terulang di kemudian hari.
Baca Juga: Jakarta Bersih-Bersih: Halte Transjakarta BNN dan Tiang Monorel Masuk Daftar Pembongkaran
"Transjakarta akan terus memperketat pengawasan dan kedisiplinan para pramudi demi menjamin keamanan, kenyamanan, dan keselamatan perjalanan pelanggan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Sumber Penghasilan Nadya Almira, Kini Tinggal di Kontrakan dan Dipolisikan Korban Kecelakaan
-
Dicari Lulusan D3-S1! Lowongan Kerja Transjakarta Oktober 2025 dan Kisaran Gajinya
-
Truk Boks Hilang Kendali di Daan Mogot, Satu Lansia Tewas dan Satu Lainnya Luka
-
Pintu Elektrik Kembali Telan Korban: Pengendara Mobil Xiaomi Meregang Nyawa
-
Gara-Gara Ucapan Nadya Almira, Rumah Adnan Diancam Dibakar
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Usai Pidato di Davos, Prabowo Lanjut 'Nongkrong' dan Ngopi Bareng Menteri di Paviliun Indonesia
-
Jakarta Terkepung Banjir, Disdik DKI Resmi Berhentikan Sekolah Tatap Muka Sementara
-
Lagi! Pandji Pragiwaksono Dipolisikan ke Polda Metro, Kali Ini Soal Analogi Salat di Materi Mens Rea
-
Longsor Terjang Jagakarsa, Dua Rumah Rusak dan Harta Benda Hanyut ke Kali
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir, 125 RT dan 14 Ruas Jalan Tergenang, Ratusan Warga Mengungsi
-
Tantang Pihak-pihak yang Berani Suap Pejabat, Prabowo Wanti-wanti Ada Akibatnya
-
Jakarta Siaga Cuaca Ekstrem! Ribuan Pompa dan Pasukan Biru Dikerahkan untuk Tangani Banjir
-
Laporan Suara.com dari Davos: Bicara Investasi, Prabowo Pastikan Supremasi Hukum di Indonesia
-
Jakarta Diprediksi Hujan Seharian Jumat Ini, Simak Rincian Cuaca di Wilayah Anda
-
Cincin Akik Hijau Jadi Sorotan, Diduga Hantam Wajah Brigadir Nurhadi Sebelum Tewas