Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meresmikan klinik kesehatan pertama yang berlokasi di pusat transportasi publik ibu kota, yakni Bunda Clinic MRT Dukuh Atas, hari ini, Rabu (22/10/2025). Klinik yang diinisiasi oleh PT Bundamedik Tbk (BMHS) ini membawa konsep urban wellness dengan fokus pada layanan vaksinasi dan kesehatan preventif.
Berlokasi di simpul pertemuan empat moda transportasi utama Jakarta, klinik ini menjadi langkah inovatif dalam menghadirkan layanan kesehatan yang mudah dijangkau di tengah mobilitas warga kota yang padat.
Fasilitas ini hadir sebagai respons terhadap meningkatnya kebutuhan masyarakat akan layanan kesehatan yang cepat, praktis, dan relevan dengan gaya hidup urban.
Dalam acara peresmian ini, Pramono, didampingi oleh President Director PT Bundamedik Tbk (BMHS) – Agus Heru Darjono dan President Commissioner PT Bundamedik Tbk – dr. Ivan Rizal Sini, berkesempatan melakukan mini medical check-up.
Menurut dr. Ivan Rizal Sini, kehadiran klinik di MRT Dukuh Atas merupakan perwujudan konsep public health meets public space.
“Kami ingin menghadirkan layanan kesehatan preventif di titik-titik aktivitas masyarakat. Ini sejalan dengan visi Pemprov DKI untuk membangun kota yang sehat dan berdaya saing global,” ujarnya.
Sementara itu, Agus Heru Darjono menyebut inisiatif ini memperluas layanan BMHS agar tidak hanya terpusat di rumah sakit, tetapi hadir langsung di ruang aktivitas masyarakat.
“Seluruh layanan dijalankan oleh tenaga medis profesional dengan standar kualitas BMHS dan RS Bunda Group,” tuturnya.
Peresmian klinik turut dihadiri Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta drg. Ani Ruspitawati dan Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda) Tuhiyat. Pihak MRT Jakarta menyambut positif kolaborasi ini sebagai bagian dari pengembangan kawasan berorientasi transit (TOD) yang mendukung kualitas hidup masyarakat perkotaan.
Baca Juga: Dana DKI Jakarta Rp14,6 Triliun Mengendap di Bank: Gubernur Pramono Ungkap Alasannya!
“Kehadiran klinik ini memperkaya fungsi Transport Hub sebagai ruang publik yang sehat, produktif, dan inklusif,” kata Tuhiyat.
Dirancang dengan pendekatan holistic family care, Klinik MRT Dukuh Atas menyediakan layanan vaksinasi, immune booster, pemeriksaan kesehatan umum, dan konsultasi kesehatan dengan dukungan tenaga medis profesional. Inisiatif ini menandai langkah baru dalam membangun ekosistem kota yang sehat, di mana layanan kesehatan kini hadir lebih dekat—bahkan di tengah mobilitas harian warga Jakarta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Suami Wamendikti Stella Christie Kecelakaan Ski di AS, Alami Cedera Berat dan Dirawat di ICU
-
PDIP Rombak Anggotanya di DPR, 15 Legislator Pindah Komisi
-
Transjakarta Perpanjang Rute 2B Harapan Indah - Pulo Gadung, Tambah Tiga Halte Baru
-
Perkuat Human Capital, Mendagri Tito Minta Daerah Manfaatkan Program Prioritas Nasional
-
Resmikan Kantor PPID, Mendagri: Peluang Pasarkan Produk Kerajinan Daerah
-
Tumpahan Tanah Tutupi Jalan, Lalu Lintas Simpang Lima Senen Macet Parah
-
Tutup Rakernas XVII APKASI, Mendagri Ajak Kepala Daerah Atasi Persoalan Bangsa
-
Oase di Lorong 103 Timur Koja: Tentang Ikan, Sampah, dan Rezeki yang Hanyut
-
Prabowo Ajak Universitas Inggris Bangun 10 Kampus Baru Berstandar Internasional di Indonesia
-
Bertemu PM Inggris, Prabowo Sepakati Kemitraan Strategis Baru Bidang Maritim dan Ekonomi