- Borobudur Marathon 2025 telah mencapai level dunia dengan meraih Elite Label dari World Athletics
- Hasto Kristiyanto hadir sebagai peserta 10K sekaligus pendukung gaya hidup sehat
- Acara ini menjadi momentum besar bagi sektor pariwisata dan UMKM
Suara.com - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, tiba di Magelang pada Sabtu (15/11/2025) untuk mengikuti Bank Jateng Borobudur Marathon 2025 yang digelar Minggu (16/11).
Tahun ini, ajang lari bergengsi tersebut resmi menyandang Elite Label dari World Athletics, status yang menempatkannya sejajar dengan maraton kelas dunia.
Hasto mengaku bangga dan menyebut Borobudur Marathon sebagai panggung sport tourism internasional yang mengharumkan nama Indonesia.
Ia akan turun di kategori 10K dan menegaskan keikutsertaannya sebagai bentuk dukungan terhadap gaya hidup sehat.
“Ini adalah pengakuan global yang harus kita syukuri. Saya datang bukan hanya sebagai Sekjen Partai, tetapi sebagai warga negara yang ingin mendukung event ini dan mempromosikan gaya hidup sehat,” ujarnya.
Hasto menilai olahraga lari mengandung filosofi kehidupan yang penting bagi masyarakat Indonesia.
Dengan mengutip prinsip Mens sana in corpore sano, ia menekankan bahwa kesehatan fisik dan mental merupakan fondasi daya juang bangsa.
“Tidak ada juara maraton tanpa proses latihan yang disiplin dan kompetisi yang ketat. Dalam maraton, kita belajar strategi, endurance, dan keteguhan saat melewati titik terberat,” katanya.
Ia berharap semangat ini dapat menular ke generasi muda Indonesia untuk membangun budaya olahraga, disiplin, dan semangat berprestasi.
Baca Juga: PDIP Kupang Kokohkan Akar Budaya, Hasto Kristiyanto: Berpondasi Pemikiran Bung Karno
Hasto juga menyambut ribuan pelari internasional yang datang ke Magelang.
Ia menilai penyelenggaraan maraton di kompleks Candi Borobudur menjadi momentum penting untuk menunjukkan mahakarya peradaban Indonesia ke dunia.
“Mari nikmati keindahan Candi Borobudur. Semoga Borobudur Marathon 2025 berjalan sukses dan menjadi penanda kebangkitan Indonesia di dunia olahraga lari,” katanya.
Borobudur Marathon 2025 akan memulai lomba Minggu pagi dengan titik start dan finish di Taman Lumbini, Candi Borobudur.
Ada tiga kategori dipertandingkan, Marathon (42,195 km) – limit waktu 7 jam, Half Marathon (21,097 km) dan 10K
Panitia melaporkan sekitar 10.500 pelari dari dalam dan luar negeri ikut serta tahun ini.
Berita Terkait
-
PDIP Kupang Kokohkan Akar Budaya, Hasto Kristiyanto: Berpondasi Pemikiran Bung Karno
-
Sekjen PDIP Hasto Ingatkan Spirit Pengasingan Bung Karno di Konferda NTT
-
Di Rote Ndao, Hasto PDIP Soroti Potensi Wilayah Terluar RI
-
Hasto Kristiyanto: Lengkapi Markas di Rote Ndao, Wujudkan Visi Geopolitik Bung Karno dari Selatan
-
Momen Megawati Sebut Dirinya Paket Lengkap: Aku Anak Presiden, Pintar dan Banyak yang Naksir
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Tak Mau Renovasi! Ahmad Sahroni Pilih Robohkan Rumah Usai Dijarah Massa, Kenapa?
-
Borobudur Marathon 2025 Diikuti Peserta dari 38 Negara, Perputaran Ekonomi Diprediksi Di Atas Rp73 M
-
Langsung Ditangkap Polisi! Ini Tampang Pelaku yang Diduga Siksa dan Jadikan Pacar Komplotan Kriminal
-
Transfer Pusat Dipangkas, Pemkab Jember Andalkan PAD Untuk Kemandirian Fiskal
-
Pelaku Bom SMAN 72 Jakarta Dipindah Kamar, Polisi Segera Periksa Begitu Kondisi Pulih
-
Robohkan Rumah yang Dijarah hingga Rata Dengan Tanah, Ahmad Sahroni Sempat Ungkap Alasannya
-
Jelang Musda, Rizki Faisal Didukung Kader Hingga Ormas Pimpin Golkar Kepri
-
Hakim PN Palembang Raden Zaenal Arief Meninggal di Indekos, Kenapa?
-
Guru Besar UEU Kupas Tuntas Putusan MK 114/2025: Tidak Ada Larangan Polisi Menjabat di Luar Polri
-
MUI Tegaskan Domino Halal Selama Tanpa Unsur Perjudian