Suara.com - Belum lama ini, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memposting serangkaian potret keren yang sengaja dibuat hitam putih di akun media sosialnya. Bersama satu unit mobil klasik, yaitu Volkswagen atau VW Karmann Ghia.
Lelaki yang akrab disapa Kang Emil ini mengenakan busana bergaya vintage dan terlihat keliling Kota Bandung bersama sang ibunda. Tentu saja dengan wajah dilengkapi masker yang menjadi peranti wajib di era new normal.
"Membahagiakan Ibunda, usia 81 tahun, yang kemarin disiplin lebih dari 3 bulan tinggal di rumah sesuai arahan selama pandemi Covid-19," demikian tulis Ridwan Kamil.
Dari beberapa tangkapan kamera tampak bahwa Volkswagen Karmann Ghia convertible yang dikemudikan Kang Emil kini menjadi collector item.
Selain dirinya, salah satu politikus yang memiliki Volkswagen Karmann Ghia adalah Puan Maharani, Ketua DPR RI saat ini.
Sebagaimana bisa disimak dari pelaporan harta kekayaan, Puan Maharani memiliki satu unit Volkswagen Karmann Ghia tahun 1961. Dengan menerakan nilai sebesar Rp65 juta.
Mobil yang masuk klasifikasi collector item ini bisa saja berasal dari warisan sang kakek, salah satu tokoh Proklamator RI sekaligus presiden pertama NKRI, Ir Soekarno.
Dilansir dari laman VW Heritage, Karmann Ghia adalah mobil yang diproduksi di Jerman sekitar 1955 – 1974. Berbeda dengan VW Beetle atau Kodok, Karmann Ghia masuk dalam segmen sport car.
Mobil ini tersedia dalam model coupe dan convertible, yaitu atap terbuka dilengkapi soft top.
Baca Juga: Cuma Beberapa Jam, Penjualan Daring Volkswagen Nivus Tembus Seribu Unit!
Produk Karmann Ghia saat itu mampu mengubah pandangan masyarakat terhadap merek Volkswagen. Khususnya konsumen Amerika Serikat yang menganggap mobil asal Jerman tadi identik dengan mobil rakyat.
Nyatanya, Volkswagen mampu merancang mobil yang lebih gagah dan lebih kokoh. Meski pada 1950-an Volkswagen Beetle cukup digemari, Karmann Ghia dinilai memiliki daya tarik lebih, lewat desain lebih sporty.
Bicara soal mesin, Karmann Ghia awalnya dibekali mesin 1.200cc bertenaga 36 dk atau sekaliber dengan Beetle. Kemudian, tersedia pilihan mesin 1.300cc, 1.500cc, dan 1.600cc.
Tag
Berita Terkait
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Aura Kasih Edit Profil IG, Disebut Hindari Inisial Nama Lamanya di Isu Ridwan Kamil
-
Volkswagen ID. Era 9X EREV Resmi Debut: Performa Kencang, Jarak Tempuh Makin Jauh
-
KUHP dan KUHAP Mulai Berlaku, Puan Maharani: Momen Bersejarah untuk Indonesia
-
Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP Mulai Lobi Fraksi Lain di Parlemen
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Strategi Agresif Motul Indonesia Perkuat Jaringan Distributor Demi Kuasai Pasar Pelumas 2026
-
Apakah Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman? Ini 5 Tipsnya Biar Aman
-
Modifikasi Toyota 86 Indonesia Siap Gebrak Pameran Osaka Auto Messe 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Toyota Bekas Termurah 2026 yang Irit dan Bandel
-
Waktu Peluncuran Suzuki e-Vitara Diprediksi Hanya Tinggal Menunggu Waktu
-
5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
-
5 Mobil Bekas dengan Captain Seat yang Lebih Murah dari Alphard, Cocok Buat Mudik
-
Quartararo Berharap Yamaha M1 dengan Mesin V4 Bisa Lebih Bertenaga di MotoGP
-
5 Mobil dengan Kaki-Kaki Paling Kuat, Tahan Banting Buat Touring Jarak Jauh dan Beban Berat
-
Kia Siapkan Sedan Listrik Kelas Atas, Performa Sekencang Lamborghini Huracan