Suara.com - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, kemarin baru saja berulang tahun ke-49 (4/10/2020). Untuk memperingati momentum istimewa ini, sang istri tercinta, Atalia Praratya mengunggah foto keren di laman media sosial Instagram untuk menyampaikan ungkapan selamat dan suka cita. Selaras hobi, gambar yang diunggah adalah saat keduanya bermotor bersama.
Berpose di kawasan hutan bersama satu unit moge lansiran BMW Motorrad gaya retro, Atalia Praratya yang beberapa waktu lalu menggeber motor berkopling lansiran Honda dari Punclut, Maribaya, hingga Ujungberung berbagi kisah percintaannya dengan sang suami.
Seperti gaya rambut, perkembangan sejak zaman pertama kali beliau dikenalnya, hingga kekinian, menjadi gubernur Jawa Barat, yang mengurusi banyak warga, di luar keluarga inti mereka.
Bersama Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, Atalia Praratya telah bertumbuh bersama seperempat abad lamanya. Seperti dituliskannya, 25 tahun kenal, dan 24 tahun menikah serta hidup bersama.
"Selamat ulang tahun A Emil, tutor abadiku," demikian tulisnya, seperti dikutip Suara.com pada Senin (5/10/2020).
"Semoga Allah selalu membimbing, meridhoi dan melindungi setiap langkahmu," tambahnya.
Atalia Praratya juga menuliskan kesannya selama seperempat abad menyaksikan bertumbuh dan berkembangnya pribadi sang suami. Ada satu hal yang tak berubah, yaitu, "Beliau tetap pribadi yang tidak pernah berhenti belajar dan sangat menyukai tantangan."
Berbicara soal tantangan ini, di unggahan yang lain Atalia Praratya yang kadang disapa Teh Cinta pernah menuliskan pengalamannya tentang dunia otomotif, khususnya roda dua.
"Saat ini, jadi mahasiswi, jadi ketua organisasi ini itu, jadi narasumber sana sini, jadi ibu baru buat Arka, bagi saya oke lah. Relatif mudah. Yang sulit itu jadi istri Kang Emil, selalu saja memberi tantangan baru. Termasuk keinginannya agar saya bisa mengemudikan motor berkopling ... Jadi ketagihan ini loh, gimana?"
Baca Juga: Potret Istri Ridwan Kamil Naik Motor Sport Bikin Pangling, Kece Juga Nih!
Selamat ulang tahun, Bapak Ridwan Kamil. Salam otomotif!
Tag
Berita Terkait
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
-
Padahal Jarang Muncul di TV, Rumah Senilai Rp50 Miliar Aura Kasih Dipertanyakan
-
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari