Suara.com - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap PT Astra Internasional selaku produsen berbagai merek mobil di Indonesia dapat meningkatkan komponen lokal, khususnya pada Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.
"Saya berharap PT Astra sebagai produsen kedua model kendaraan tersebut berkomitmen untuk meningkatkan lokal komponen lebih dari 70 persen termasuk engine, body, chasis, dan transmisi," ujar Menteri Agus secara daring, Rabu (28/4/2021).
Toyota Raize akan diproduksi oleh Toyota Astra Motor sedangkan Daihatsu Rocky akan diproduksi oleh Astra Daihatsu Motor. Kedua mobil berjenis compact sport utility vehicle (SUV kompak) itu termasuk dalam daftar kendaraan yang berhak menerima insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM-DTP).
Dalam kesempatan itu Agus turut menyampaikan apresiasi kepada Daihatsu, Toyota, serta Astra atas komitmen mereka menjadikan Indonesia sebagai basis produksi kendaraan bermotor.
Agus menilai peluncuran kendaraan yang menggunakan komponen lokal minimal 70 persen itu menjadi bukti kuat komitmen mereka untuk terus melakukan inovasi, investasi berkelanjutan, penyerapan tenaga kerja, serta kerja sama dengan mitra pemasok lokal dalam rangka memperkuat struktur industri otomotif nasional.
Agus menambahkan, hadirnya "si kembar" Raize-Rocky akan memperkuat posisi Indonesia sebagai basis produksi, serta memperbesar peluang ekspor ke negara FTA (Free Trade Agreement), dan sejalan dengan itu akan memperluas cakupan pemasok lokal, termasuk industri kecil dan menengah dalam rantai operasi bisnis otomotif nasional.
Selain itu, hadirnya dua produk baru tersebut juga akan melibatkan lebih banyak SDM industri dan pemasok lokal, termasuk sektor industri kecil dan menengah dalam rantai nilai operasi bisnis Daihatsu dan Toyota di Indonesia.
"Kami berharap hal ini akan memberikan dampak positif bagi perkembangan bisnis Daihatsu dan Toyota di Indonesia ke depan sekaligus akan mendukung perekonomian nasional Indonesia secara keseluruhan," kata Menteri Agus.
Baca Juga: Menperin Apresiasi Dua Produk Kembar Toyota Raize dan Daihatsu Rocky
Berita Terkait
-
Kemenperin Adopsi Sistem Pendidikan Vokasi Swiss untuk Kembangkan SDM
-
Toyota Raize Berapa cc? Simak Spesifikasi, Harga Seken dan Konsumsi BBM
-
Insentif Rumah Diperpanjang Purbaya, Menperin Ungkap Efeknya Bagi Industri
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
Kemenperin Siapkan Skema Pemulihan IKM Terdampak Bencana di Sumatera dan Aceh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
5 SUV Murah dengan Harga Stabil Mulai 70 Jutaan Januari 2026, Performa Kencang
-
Terpopuler: Manuver Kia setelah Seperempat Abad di Indonesia, Segini Bea Balik Nama Terbaru
-
Kia Indonesia Siapkan Fase Baru demi Memperkuat Eksistensi di Industri Otomotif Nasional
-
Honda Matic Paling Murah Apa? Ini 4 Rekomendasinya
-
Biaya Balik Nama Mobil Bekas 2026 Beserta Syarat yang Harus Disiapkan
-
4 Rekomendasi Motor Listrik Kebal Banjir dan Awet, Cocok untuk Musim Hujan!
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
-
Apa Saja Motor Bekas 2 Jutaan yang Bisa Dibeli? Cek 5 Opsinya di Sini!
-
Anak Dapat SIM di 2026? Ini 5 Rekomendasi Motor Bekas Murah Ramah Pemula