Suara.com - Perusahaan mobil klasik terelektrifikasi bernama Lunaz bersiap menjadi perusahaan kendaraan listrik komersial setelah mendapat dana segar. Donornya adalah mantan bintang sepak bola Britania Raya, David Beckham.
Perusahaan mobil klasik berbasis listrik ini dikabarkan akan menerima investasi dari David Beckham karena perusahaan berencana untuk meningkatkan jumlah produksi kendaraan.
Melansir Autocar, suami dari penyanyi Victoria Adams itu telah membeli 10 persen saham perusahaan yang didirikan pada 2018, dan bergabung dengan investor lainnya.
Dengan dana segar yang diperoleh, perusahaan yang berbasis di Silverstone ini pasang target untuk menyediakan 500 lapangan pekerjaan dengan keterampilan tinggi. Mereka dipersiapkan memulai produksi pada 2024.
"Lunaz mewakili yang terbaik dari keseruan Inggris, baik dalam teknologi dan desain. Saya tertarik pada perusahaan yang peduli sekeliling. Termasuk di antaranya melakukan restorasi mobil klasik yang indah melalui upcycling dan elektrifikasi," jelas David Beckham.
Lunaz sendiri saat ini sudah memiliki jajaran mobil klasik berbasis listrik. Perusahaan telah memproduksi versi elektrifikasi dari Bentley Continental asli, Range Rover Mk1 dan Rolls-Royce Phantom V.
Kekinian, perusahaan ini berniat untuk memperluas produksinya lewat kendaraan komersial dalam skala massal. Antara lain truk sampah bertenaga listrik.
Perusahaan juga mengumumkan rencana untuk Lunaz Group, dengan tiga divisi individu. Lunaz Design akan fokus pada kebangkitan mobil klasik, Lunaz Applied Technologies akan meningkatkan armada, dan Lunaz Powertrain akan menyediakan powertrain modular milik pabrikan.
Baca Juga: Rolls-Royce Motor Cars Perkenalkan Anders Warming, Direktur Desain yang Baru
Berita Terkait
-
Dirayu Menperin soal Insentif Mobil Listrik 2026, Ini Jawaban Purbaya
-
Yang Perlu Anda Ketahui soal Wuling Darion EV sebelum Beli: Ada Adas?
-
Tertarik Mobil Listrik BYD M6? Cek Dulu Fitur dan Pajak Tahunannya, Dijamin Full Senyum!
-
Xpeng G7 EREV Debut 2026: Semurah Zenix Lebih Kencang dari Fortuner, Jarak 1.700 KM
-
5 Mobil Listrik SUV Futuristik Penantang Chery E5 Omoda, Desain Gahar Fitur Lengkap
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
26 Merek Mobil Bekas Terbaik 2025 Awet 10 Tahun & Jarang Masuk Bengkel
-
Daihatsu Ceria: City Car Murah nan Irit yang Bikin Gembira, Segini Spesifikasi dan Harganya
-
Yang Perlu Anda Ketahui soal Wuling Darion EV sebelum Beli: Ada Adas?
-
5 MPV Bekas di Bawah Rp90 Juta, Desain Mewah dan Jarang Rewel untuk Keluarga
-
Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
-
Xpeng G7 EREV Debut 2026: Semurah Zenix Lebih Kencang dari Fortuner, Jarak 1.700 KM
-
Bosan ama Hilux? Intip Nissan Navara Bekas: Harga, Spesifikasi, Konsumsi BBM, dan Pajak Tahunan
-
5 Mobil Kecil Bekas Irit BBM untuk Anak Muda: Bodi Mungil dan Gesit di Perkotaan
-
5 Motor Matic Terbaik untuk Orang Gendut, Jok Lebar Suspensi Mantap
-
Uang Rp5 Juta Bisa Beli Honda Supra X Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya