Suara.com - PT Astra Honda Motor (AHM) baru saja meluncurkan motor petualang Honda CB150X sebagai produk terbaru untuk pasar Indonesia.
Meski masih fokus untuk pasar domestik, namun AHM menyatakan tidak menutup peluang bila Honda CB150X akan menjadi produk ekspor.
"Kami memang memikirkan juga (ekspor), tapi kami sekarang fokus dulu untuk konsumen domestik," ujar Matsuo Usui, Marketing Director PT AHM, saat peluncuran Honda CB150X, di BSD Tangerang, Jumat (12/11/2021).
Kendati demikian, sambung Usui, jika kemudian ada demand untuk ekspor. Pastinya bisa menjadi pertimbangan AHM.
"Tapi untuk negara mana saat ini belum bisa kami jawab," ungkapnya.
Honda CB150X mendapat beragam fitur canggih yang mampu memberikan performa berkendara yang optimal serta dibekali mesin 150cc DOHC berpendingin cairan. Dilengkapi transmisi 6-percepatan mampu menghadirkan performa berkendara yang powerfull dan responsif terutama pada putaran tengah pada kontur jalan berbatu.
Adapun sistem pembakaran injeksi PGM-FI menjadikan model ini ramah lingkungan dan efisien dalam penggunaan bahan bakar.
PT AHM membanderolnya dengan harga di kisaran Rp 32 juta hingga Rp 35 juta OTR Jakarta. Adapun variannya ada tiga, yakni Volcano Matte Black, Glossy Red & Matte Green.
Baca Juga: Honda Luncurkan Motor Petualang New CB150X di GIIAS 2021
Berita Terkait
-
Memikatnya Motor Petualang Honda NX200: Sekasta Tiger, Segenre dengan CB150X, Lebih Murah!
-
Honda Banting Harga Motor Listrik, EM1 e: Bisa Dibawa Pulang Cuma Rp16 Jutaan
-
Tarif Trump 19 Persen, Mendag Susun Daftar 10 Produk Prioritas untuk Gebrak Pasar AS
-
Mudah Cari Onderdil: 4 Motor Ini Mesinnya Mirip Honda CBR150R, lho!
-
HDC Tour 2025 di Medan, Dua Pembalap Remaja Honda Bagi Pengalaman dengan Siswa SMK
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan
-
Siap-siap Kendaraan Menunggak Pajak Bakal Dapat 'Surat Cinta' dari Bapenda
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Harga Mobil Honda Ini Setara 2 Unit Alphard! Kok Bisa?
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Murah Tahun Muda Selain Avanza dan Xenia, Ini Opsinya!
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa
-
Daftar Harga Honda Vario Terbaru 2026, Ini Jenisnya dari Tahun ke Tahun
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik 7 Seater untuk Keluarga Besar, Teknologi Canggih
-
Mendamba Alphard tapi Dompet Sekarat: Tengok Murahnya Daihatsu Luxio Bekas, Harga Berapa?