Suara.com - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil terkenal sebagai seorang dotting father, ayah penuh dedikasi. Ia banyak disorot saat mencari, menjemput, hingga memakamkan putra pertamanya, mendiang Emmeril Kahn Mumtadz.
Kepada dua adik ananda Emmeril Kahn Mumtadz atau A Eril, Ridwan Kamil juga memperlakukan sama.
Contohnya kepada Neng Zara atau lengkapnya Camillia Laetitia Azzahra, putri kedua pasangan Ridwan Kamil dan Atalia Praratya.
Kang Emil, begitu Ridwan Kamil disapa, membagikan momen bahagia kelulusan putrinya, Camillia Laetitia Azzahra dengan berkeliling kota menggunakan Vespa.
Momen indah Kang Emil dan Neng Zara ini ia bagikan lewat media sosial Instagram di akun pribadi terverifikasi.
"Siang tadi di sela kedinasan, merayakan kebahagiaan kecil, yaitu Zara wisuda kelulusan SMA dengan mengajak jalan-jalan naik motor Vespa dan membelikan es krim," demikian tulis Ridwan Kamil sebagaimana dikutip Suara.com.
Kang Emil dan Neng Zara tampak menggunakan skuter Vespa berwarna kuning cerah. Diketahui motor tersebut adalah Vespa S 125 I-Get.
Untuk spesifikasi, merek skuter asal Italia ini sudah menggunakan transmisi CVT (Continuous Variable Transmission) otomatis. Vespa menggunakan sistem pembakaran injeksi elektronik dan sistem pendinginannya menggunakan sirkulasi udara tekanan.
Kapasitas tangki yang dimiliki adalah 7 liter dengan standar emisi mesin Euro 3. Vespa juga menyematkan rem cakram 200 mm untuk depan dan tromol 110 mm untuk rem belakang.
Baca Juga: Miliki Posisi Unik di Sektor Pasar Mobil Listrik, Polestar Bakal Rilis SUV Perdana
Ban yang digunakan juga berukuran relatif lebih kecil dari motor matik lainnya, yaitu tubeless 110/70 – 11 inchi pada ban depan, dan tubeless 120/70 -10 inchi untuk ban belakang.
Vespa S 125 I-Get hadir bersama mesin 4-tak dengan silinder tunggal 3-katup. Didukung mesin berkapasitas 125cc, motor bergaya klasik ini mampu menghasilkan daya maksimum 7,6 kW/7.600 rpm, dan torsi maksimum 10,2 Nm/6.000 rpm. Harganya sendiri dipatok Rp 41,5 juta on the road.
Tag
Berita Terkait
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap