Suara.com - Toyota sampai saat ini belum memasarkan mobil listrik murni di Indonesia. Namun demikian, bukan berarti tidak menjadi perhatian pabrikan otomotif asal Jepang tersebut.
Melihat banyaknya kompetitor yang mulai memasarkan mobil listrik, Marketing Director PT Toyota Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy mengungkapkan, pihaknya memiliki pertimbangan tersendiri soal mobil listrik.
Menurutnya, segmen konsumen tingkat atas yang paling siap untuk mengadopsi kendaraan listrik.
"Toyota pada dasarnya sudah punya teknologinya (mobil listrik), tinggal nanti bagaimana segmen pasar Indonesia bisa menerima," ujar Anton Jimmi Suwandy, di GIIAS 2022, baru-baru ini.
Di perhelatan GIIAS 2022, Toyota tentunya bukan tanpa mobil listrik. Di pameran otomotif tahunan ini, perusahaan berlogo tiga ellips ini merespon pasar mobil listrik dengan menghadirkan Toyota bZ4X.
Sementara dari brand Lexus, Toyota memajang Lexus UX300e yang saat ini dipilih sebagai kendaraan untuk delegasi Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20.
Anton Jimmi Suwandy bahkan memberi sinyal bila Toyota bZ4X nantinya juga akan dipasarkan di Indonesia setelah Lexus UX300e.
"Di GIIAS kami sudah tampilkan bZ4X, saya rasa itu indikator yang sangat jelas bahwa kami ke depan akan masuk (dengan produk Listrik)," ucap Anton.
Seperti diketahui, pasar otomotif Indonesia mulai diramaikan oleh jajaran produk mobil listrik murah, seperti Wuling Air EV atau K-Upgrade.
Baca Juga: Suzuki Ungkap Alasan Lebih Banyak Bawa Produk dari India untuk Pasar Indonesia
Selain itu, Daihatsu juga sudah mencoba menghadirkan mobil konsep Ayla EV yang merupakan mobil hasil konversi. Tujuannya untuk melihat respon pasar.
Berita Terkait
-
Belum Sebulan Diluncurkan, Penjualan Toyota Veloz Hybrid Tembus 700 Unit
-
Menantang Lombok di Atas Toyota Veloz Hybrid
-
Toyota Hilux Rangga Pimpin Pembangunan Toilet Umum dari Plastik Daur ulang di Lombok
-
Toyota Produksi Lokal Baterai Mobil Listrik bZ4X, Bukti Komitmen untuk Indonesia
-
Daihatsu Stabil di Urutan 2 Pasar Mobil Indonesia, Dominan di Pasar Commercial Low dan LCGC
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
5 Komponen Vital yang Wajib Dicek Tiap 10.000 KM Agar Mesin Mobil Awet, Bukan Oli Saja yang Dicek
-
Bukan Indonesia, Jepang Pilih Langganan Impor Mobil dari Negara Sebelah
-
40 Juta Dapat Mobil Apa? Cek 5 Rekomendasinya, Ada Sedan Hingga MPV
-
Yamaha Tawarkan Varian Warna Baru XMAX Connected, Harga Termurah Rp 68,2 Juta
-
5 Helm Bogo Retro Murah Mulai Rp100 Ribuan, Cocok untuk Hijabers dan Penggemar Gaya Klasik
-
5 Mobil Matic yang Kuat Nanjak Pegunungan, Punya Hill Assist dan Transmisi Lincah
-
Naksir Gran Max Bekas untuk Jadi Mobil Keluarga? Intip Dulu Kelemahannya
-
Bosan Merek Jepang? Ini 5 Mobil Matic Rp50 Jutaan Antimainstream yang Nyaman dan Stabil
-
Tren Baru Industri Otomotif Jepang Lebih Pilih Mobil Produksi Luar Negeri
-
Berapa Biaya Pelihara Isuzu Panther? Cek Kisaran Budget Operasional dan Harga Bekasnya