Suara.com - Para pengguna sepeda motor tentunya telah melewati serangkaian acara seru memungkas tahun sekaligus merayakan tahun baru bersama kendaraan kesayangan. Mari tengok sejenak kondisinya. Baik fisik maupun komponen, serta mengingat kembali kegiatan perawatan yang mesti dilakukan.
Dikutip dari rilis resmi Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah–Yogyakarta) sebagaimana diterima Suara.com, setelah liburan panjang dan memasuki tahun baru, aktivitas pun kembali dimulai. Pengguna sepeda motor juga sudah berkendara lagi guna mendukung kegiatan mereka. Agar berkendara lancar dan terhindar dari masalah, konsumen perlu memperhatikan perawatan motor termasuk penggunaan oli.
Ada beberapa tipe oli untuk menunjang kinerja sepeda motor. Salah satu yang harus diperhatikan adalah oli mesin. Pada prinsipnya oli mesin sangatlah penting bagi mesin, karena berfungsi sebagai pelumas dan menahan gesekan, sekaligus sebagai pendingin.
Umumnya ada dua tipe oli yang digunakan untuk sepeda motor. Yaitu oli mesin khusus matik dan non matik.
Karena menggunakan prinsip pelumasan dan pendingin sebagai bagian menjaga kesehatan mesin, pelumas bersifat membentuk lapisan oli pada permukaan yang saling bersinggungan serta melindungi kerusakan karena pemakaian.
Menilik pentingnya oli mesin maka penggantian pelumas secara berkala perlu dilakukan ditambah dengan perawatan rutin sesuai prosedur yang sudah diberikan oleh bengkel resmi.
Berikut tips menghindari kerusakan mesin seperti dibagikan Yamaha DDS 3:
1.Penggantian oli mesin
- Gunakan sesuai tipe motor matik atau non matik, perhatikan spesifikasi oli yang direkomendasikan pabrikan.
- Ganti oli mesin setiap 3000 km, pastikan penggantian oli secara rutin.
2.Seal oli pada mesin
Baca Juga: Dari CES 2023: Pasar Kendaraan Tahun Ini Diprediksi Menyusut Akibat Harga Mobil Listrik Melejit
- Terdapat banyak komponen di dalam mesin yang kinerjanya berat, bergesekan dan saling bersinggungan. Dalam mesin terdapat seal oli yang akan getas atau rusak karena panas dan bertambahnya umur mesin.
- Cek kondisi mesin terutama seal oli, apabila terdapat kebocoran atau lelehan oli segera perbaiki ke bengkel resmi Yamaha terdekat.
3.Perawatan berkala
- Lakukan perawatan berkala, sehingga teknisi bisa melakukan pemeriksaan secara menyeluruh terhadap kondisi sepeda motor , terutama bagian mesin.
- Jaringan bengkel resmi Yamaha siap melakukan perawatan sepeda motor konsumen Yamaha.
- Pastikan lakukan perawatan secara rutin dan gunakan spare part genuine untuk menjaga kinerja mesin karena menyangkut keselamatan pengendara.
- Dan jika terjadi keterlambatan penggantian oli mesin atau terdapat kebocoran, segera lakukan pengecekan di bengkel resmi, jangan ditunda karena bisa berakibat merusak komponen lainnya.
Berita Terkait
-
Cara Bikin Masker Buatan Sendiri dengan 7 Bahan Dapur: Cantik Alami, Kulit Cerah dan Berseri
-
Apa Manfaat Air Mawar untuk Wajah? Ini 5 Merk Skincare yang Gunakannya
-
Bukan Sekadar Promo: Intip Alasan Masyarakat Gencar Beli Perangkat Rumah Tangga Jelang Liburan
-
IDAI Ingatkan: Jangan Berangkat Liburan Akhir Tahun Sebelum Cek Vaksin Anak!
-
Apakah 24 Desember Cuti Bersama? Ini Keputusan Resmi SKB 3 Menteri Terbaru
Terpopuler
- 7 Sepatu New Balance Diskon 70 Persen di Sports Station, Mulai Rp100 Ribuan
- Petugas Haji Dibayar Berapa? Ini Kisaran Gaji dan Jadwal Rekrutmen 2026
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Shio Paling Beruntung Besok 25 November 2025, Cuan Mengalir Deras
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
Terkini
-
Terpopuler: Aturan Baru Subsidi BBM, Barang Haram untuk Masuk Bagasi Motor
-
5 Motor Matic 110cc yang Irit untuk Ojol, Lengkap dengan Port Charger USB
-
6 Mobil Matic Bekas yang Irit BBM dan Jarang Rewel untuk Wanita Karier
-
6 Rekomendasi Mobil Sat Set yang Cocok untuk Wanita Bertubuh Pendek
-
5 Fakta Aturan Subsidi BBM Terbaru: Pajero Sport dan Fortuner Tak Boleh Beli Solar Murah
-
9 Mobil Honda Terbaik Sepanjang Masa di Indonesia dan Harga Terbarunya
-
5 Motor Matic dengan Tangki Bensin Besar, Cocok untuk Perjalanan Jauh
-
5 Motor Sport Bekas Ala MotoGP Harga Miring untuk Tampil Gaya saat Sunmori
-
5 Mobil Bekas Rp 50 Jutaan untuk Solusi Anti Kehujanan Keluarga Muda, Sudah Dapat Gaya
-
Bocoran Big Skutik Suzuki Pesaing Yamaha NMAX, Punya Fitur Premium yang Bikin Rival Terpental