Suara.com - Kabar kehadiran Suzuki Jimny 5 Pintu di Indonesia kian santer terdengar setelah sejumlah diler Suzuki membuka pemesanan.
Berdasarkan informasi yang didapat Suara.com, harga Suzuki Jimny 5 Pintu di Indonesia akan berada di bawah Rp500 juta.
"Harganya kemungkinan di bawah Rp500 juta. Untuk pemesanan cukup berikan tanda jadi Rp10 juta," ujar sumber, Jumat (8/12/2023).
Saat coba dikonfirmasi terkait kehadiran Suzuki Jimny 5 Pintu. Pihak Suzuki Indonesia belum bersedia membuka keran informasi lebih jauh akan kehadiran calon produk barunya tersebut.
"Jimny panjang didoakan saja (masuk ke market Indonesia)," kata Harold Donnel, 4W Director Marketing PT Suzuki Indomobil Sales saat dikonfirmasi.
Suzuki Jimny 5 Pintu
Sebagai informasi, Suzuki Jimny 5 pintu sudah dipasarkan di India dengan beberapa pilihan warna, varian mono-tone meliputi Bluish Black, Sizzling Red, Granite Grey, Nexa Blue, serta Pearl Arctic White.
Sedangkan warna dual-tone meliputi Sizzling Red with Bluish Black Roof dan Kinetic Yellow with Bluish Black Roof, opsi warna dual-tone hanya ada varian Alpha.
Mobil ini dibekali mesin 1.500 cc, 4 silinder, yang dipasangkan dengan opsi transmisi manual 5 kecepatan atau otomatis 4 kecepatan. Mesin tersebut menghasilkan tenaga maksimum 104,8 PS dan torsi maksimum 134,2 Nm. Semua varian mendapatkan sistem penggerak empat roda atau 4x4.
Baca Juga: Ini Daftar Harga Daihatsu Sigra per Desember 2023 Lengkap dengan Spesifikasi
Suzuki Jimny 5 pintu dipatok dengan harga Rp216 juta sampai Rp270 juta untuk pasar India.
Berita Terkait
-
Suzuki Jimny 5 Pintu Sudah Bisa Dipesan, Meluncur di IIMS 2024?
-
Suzuki Jimny 5 Pintu Terciduk Berseliweran di Jalanan Jakarta, Rilis dalam Waktu Dekat?
-
Potret Kembaran Yamaha NMAX dari Suzuki, Tenaganya Sedikit Lebih Besar
-
Ini Daftar Harga Daihatsu Sigra per Desember 2023 Lengkap dengan Spesifikasi
-
Pahami Cara Kerja Fitur ESP Pada Mobil Suzuki yang Berguna saat Musim Hujan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bajaj Maxride Perkuat Ekonomi Sosial Lewat Kolaborasi Pengemudi di Yogyakarta
-
Ganti Oli Motor Berapa Bulan Sekali? Jangan Sampai Salah Jadwal
-
Mitsubishi Mulai Produksi Nissan Navara dan Rogue PHEV untuk Pasar Global
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan
-
Siap-siap Kendaraan Menunggak Pajak Bakal Dapat 'Surat Cinta' dari Bapenda
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Harga Mobil Honda Ini Setara 2 Unit Alphard! Kok Bisa?
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Murah Tahun Muda Selain Avanza dan Xenia, Ini Opsinya!
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa