Suara.com - Setelah meluncurkan All New Santa Fe dengan varian hybrid pada Oktober lalu, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengumumkan akan membawa mobil hybrid keduanya ke Tanah Air yakni All New Tucson.
HMID, pada Selasa (12/11/2024) mengumumkan, akan segera meluncurkan All New Tucson, dengan opsi mesin Internal Combustion Engine (ICE) dan hybrid dalam waktu dekat. Faktanya SUV anyar ini sudah bisa dipesan di seluruh dealer Hyundai di Indonesia.
“Kami sangat antusias mengumumkan dimulainya masa pre-booking untuk all-new Tucson. Peluncuran mobil ini melengkapi lini SUV dari Hyundai, sekaligus menjadi jenis mobil hybrid kedua yang dihadirkan di Indonesia," kata President Director HMID Ju Hun Lee di Jakarta.
Sementara Chief Operating Officer HMID Fransiscus Soerjopranoto menerangkan bahwa All New Tucson akan menyasar segmen SUV-C di Indonesia. Ini berbeda dari All New Santa Fe yang masuk di segmen SUV-D.
“Market SUV-C di Indonesia sedang mengalami pertumbuhan yang signifikan, didorong oleh meningkatnya permintaan konsumen akan kendaraan yang stylish, berteknologi canggih, dan menawarkan kenyamanan bagi penggunanya," kata Fransiscus.
Opsi Hybrid
PT HMID meluncurkan all-new Tucson dengan dua pilihan powertrain. Pertama adalah Hybrid Electric Vehicle (HEV) dilengkapi oleh mesin bertenaga turbo hybrid G1.6 T-GDi HEV. Kedua opsi Internal Combustion Engine (ICE) dengan dukungan mesin berbahan bakar bensin G2.0 MPi.
All New Tucson hadir dengan desain yang lebih elegan dan teknologi canggih seperti Smartsense yang siap memberi pengalaman berkendara yang tak terlupakan.
Desain eksterior All New Tucson diklaim lebih stylish dengan parametric jewel hidden signature LED lamps yang mencuri perhatian. All New Tucson memiliki wheelbase yang lebih panjang dibanding para pesain sehingga interior semakin lapang.
Baca Juga: Skema Cicilan All New Santa Fe, Termurah Rp 12 Jutaan
Sementara di dalam kabin, kesan modern nan elegan ditonjolkan dengan panoramic curved display dengan 12.3 inch yang elegan dan memudahkan pengguna melihat ragam info soal kendaraan di layar.
Belum diketahui berapa harga Hyundai All New Tucson di Indonesia dan kapan tepatnya SUV terbaru ini diluncurkan.
Berita Terkait
-
Diluncurkan Hari Ini, Sudah 150 Unit All New Santa Fe Dipesan Konsumen
-
All New Santa Fe Mendarat di Jakarta, Mobil Hybrid Pertama Hyundai di Indonesia
-
Minggu Depan Hyundai All New Santa Fe Diluncurkan di Indonesia
-
Hyundai Indonesia Perkenalkan Bos Baru, Ju Hun Lee
-
Hyundai: Tombol Fisik di Mobil Listrik Lebih Jamin Keselamatan Berkendara
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
6 Fakta Isu Presiden Prabowo Berkunjung ke Israel
-
Harga Emas Antam Hari Ini Cetak Rekor Tertinggi Pegadaian, Tembus Rp 2.565.000
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
Terkini
-
VinFast Ajak Masyarakat Voting Desain Mobil Listrik Pertama di Indonesia
-
Harley-Davidson Hilang di Parkiran Elite Mall, Malingnya Sakti Tanpa Kunci Pun Jalan, Netizen Heran
-
Hilangnya Mobil China dari Daftar Mobil Terlaris September 2025
-
Daftar Harga Motor Matik Honda Oktober 2025, Masih Ada yang Ramah di Kantong?
-
Cucu Bemo Lahir Kembali? Daihatsu Midget Listrik Siap Gantikan Gran Max di Gang Sempit
-
Wuling Mitra EV, Kendaraan Niaga Berbasis Listrik untuk Kebutuhan Bisnis Perkotaan
-
Update Harga Mobil Hyundai Oktober 2025: Dari Stargazer Murah Sampai Ioniq 6 Dibanderol Segini
-
7 Rekomendasi Sepeda Listrik untuk Ibu-Ibu, Mulai dari Rp6 Jutaan
-
5 Pilihan Motor Listrik Tangguh, Dijamin Kuat Nanjak Sekali Cas!
-
7 Motor Listrik Cocok untuk Budget Rp7 Juta: Mesin Awet, Tak Rewel Dipakai Harian