Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Puan Maharani mengaku puas dengan prestasi Indonesia yang menempati peringkat keempat perolehan medali Asian Games 2018.
Dalam ajang Asian Games ke-18 tersebut, Indonesia berada dibawah Cina, Jepang, dan Korea Selatan. Total, Indonesia meraih 31 medali emas, 24 perak, dan 43 perunggu.
Puan mengatakan jika pemerintah melalui Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan apresiasi kepada seluruh atlet yang telah bekerja keras selama gelaran Asian Games berlangsung.
Baca Juga: Menpora Jelaskan Kekurangan Asian Games 2018
Pada perhelatan empat tahun itu, Puan mengatakan jika perolehan medali Indonesia telah melampaui jumlah yang ditargetkan.
"Dengan target tersebut, Alhamdulillah bisa memperoleh 31 medali emas dan masuk dalam 4 besar. Atau menempati peringkat 4 di 5 besar," kata Puan di Kantor Kemenko PMK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (3/9/2018).
"Tentu saja pemerintah melalui presiden sudah memberikan apresiasi kepada seluruh atlet yang jumlah totalnya 98 medali, untuk mendapatkan bonusya masing-masing," tambahnya.
Puan berharap para atlet Indonesia bisa mempertahankan atau meningkatkan prestasinya. Hal ini mengingat tak lama lagi akan ada pagelaran Olimpiade 2020 di Tokyo, Jepang.
"Bangkit dan suksesnya olahraga Indonesia, sudah memungkinkan Indonesia untuk ikut ke level yang lebih tinggi dalam dunia internasional," jelasnya.
Puan juga berharap sukses penyelenggaran Asian Games 2018 yang berlangsung di Jakarta dan Palembang juga diikuti kesuksesan para atlet dalam panggung internasional.
Baca Juga: Atlet Terbanyak Peraih Medali Emas Asian Games 2018
Dirinya menambahkan kesuksesan penyelengaraan dan prestasi yang ditorehkan merupakan kesuksesan Indonesia.
"Pada kesempatan ini saya tentu saja mengucapkan terimakasih kepada para atlet, ofisial, pelatih, atas bantuan dan kerjasamanya selama pelaksanaan, mulai dari dilakukannya launching Asian Games, torch relay, sampai pelaksanaanya. Ini merupakan sukses Indonesia sehingga bisa diapresiasi dunia internasional," tandas Puan.
Berita Terkait
-
Usai Reses, 294 Anggota DPR Hadiri Rapat Paripurna Perdana Tahun 2026
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Target Harga CUAN Usai Borong Saham Milik Suami Puan Maharani
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak