Suara.com - Asian Para Games 2018 sangat lekat dengan isu kesetaraan sosial. Karenanya, tak afdol jika pesta olahraga difabel terbesar Asia tersebut tak diramaikan oleh para penyandang disabilitas.
Bakerjasama dengan Kementrian Sosial (Kemensos), INAPGOC selaku panitia pelaksana akan mengerahkan para penyandang disabilitas di Jakarta dan sekitarnya untuk meramaikan perhelatan Asian Para Games 2018.
Menteri Sosial (Mensos), Agus Gumiwang Kartasasmita menyatakan telah mempersiapkan tiket gratis bagi para penyandang disabilitas untuk bisa mendukung langsung perjuangan para atlet di berbagai cabang olahraga.
"Kami memfasilitasi sekitar 5.000 tiket gratis per hari untuk teman-teman penyandang disabilitas agar bisa menikmati dan memberi dukungan kepada para atlet," tutur Agus di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Jakarta Pusat, Kamis (4/10/2018).
Kemensos nantinya akan mendistribusikan tiket gratis tersebut melalui 135 yayasan, komunitas, balai dan tokoh-tokoh disabilitas yang juga bertugas mengarahkan para penonton.
Selain itu, Kemensos juga telah menyediakan kendaraan ramah difabel untuk memperlancar mobilitas penonton, khususnya yang menggunakan kursi roda.
"Walaupun sebagian sudah di-handle Pemrov DKI, kami juga menyiapkan transportasi untuk para difabel," ungkap Agus.
Untuk memberikan kenyamanan kepada para atlet, ofisial maupun penonton penyandang disabilitas, Kemensos juga telah memberi pelatihan kepada sekitar 300 koordinator volunteer.
Pelatihan itu diharapkan bisa memberi informasi terkait bagaimana memberikan pelayanan yang sesuai kepada para penyandang disabilitas yang bakal hadir selama Asian Para Games 2018.
Baca Juga: Duh! Kini Perkuat Besiktas, Karius Bikin Blunder Konyol (Lagi)
"Kami juga menyaipkan buku panduan yang sudah kami sebarkan kepada beberapa pihak," ujar Agus.
Sebelumnya, Kemensos juga telah memberikan tiket gratiis kepada 2.500 penyandang disabilitas untuk bisa menyaksikan Upacara Pembukaan Asian Para Games 2018 yang akan berlangsung besok, Sabtu (6/10/2018).
Berita Terkait
-
Kemensos Butuh Rp2 Triliun Tangani Pasca-Bencana Sumatra, Anggaran Tersedia Baru Rp600 Miliar
-
Serapan KIPK 2025 Jeblok, Menperin Janji Bereskan Kendala Biar Padat Karya Jalan di 2026
-
Menperin Agus: Manufaktur Pecah Rekor 14 Tahun, Tumbuh 5,58 Persen Lampaui Ekonomi Nasional
-
Kemenperin Akan Guyur Dana Rp 318 Miliar untuk Pulihkan IKM Terdampak Banjir Sumatera
-
Menperin Pede Industri Makanan dan Minuman Bisa Jadi Andalan ke Depan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga