Suara.com - Lifter andalan Indonesia, Eko Yuli Irawan menjadi satu dari 199 atlet nasional yang mendapat kesempatan mengikuti seleksi dan pengangkatan sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018.
Hal ini sebagai salah satu bentuk apresiasi pemerintah kepada Eko Yuli yang telah mempersembahkan medali emas bagi Indonesia pada Asian Games 2018 lalu.
Eko Yuli sendiri telah mengikuti serangkaian tes CPNS pada, Kamis(18/10/2018) lalu di Wisma Soegondo, PPPON, Jalan Jambore, Cibubur, Jakarta Timur.
Dalam tes kompetensi dasar tersebut, Eko Yuli menyebut mendapat berbagai pertanyaan saat sesi wawancara. Salah satunya mengenai penempatan kerja jika nantinya resmi menjadi PNS.
Sebagai seorang atlet yang lebih sering berjibaku dengan barbel dan aktif secara fisik, Eko Yuli menjawab tegas bahwa jika diangkat sebagai PNS, dia ingin tetap bekerja di lapangan.
Duduk di belakang meja bukanlah gaya lifter asal Metro, Lampung tersebut.
"Saat ini kan masih belum (diangkat), nanti kalau sudah diangkat 100 persen baru ada penempatannya. Tapi kemarin ketika wawancara, saya ditanyain mau di kantor atau lapangan," ujar Eko Yuli saat ditemui di pelatnas angkat besi, Markas Marinir Kwini, Jakarta, Senin (22/10/2018).
"Saya bilang ya di lapangan, karena setiap harinya kan kita di lapangan. Kalau kita dipaksakan di dalam dan bukan bidangnya nanti malah hancur (kerjanya)," Eko Yuli menambahkan.
Meski masih harus menjalani beberapa kali tes lagi sebelum resmi diangkat menjadi PNS, Eko Yuli sudah memiliki gambaran tentang karier apa yang akan diambil di masa depan.
Baca Juga: Prancis Open : Axelsen Mundur, Jojo Diuntungkan?
Dirinya menyebut ingin bekerja sebagai pelatih atau guru olahraga selepas pensiun nanti.
"Sementara (penempatannya) di Kemenpora dulu. Setelah itu kan tergantung atletnya mau ditempatkan di daerah masing-masing atau dimana. Kalau saya pilih di Kemenpora karena saya tinggal di Bekasi," ungkapnya.
Sebagai informasi, setelah gelaran Asian Games 2018, Eko Yuli dan para lifter Indonesia lainnya tak punya banyak waktu untuk bersantai.
Mereka direncanakan akan kembali berlaga di Kejuaraan Dunia Angkat Besi yang berlangsung di Ashgabat, Turkmenistan pada 1-10 November 2018 mendatang.
Tag
Berita Terkait
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
Kapan CPNS 2026 Dibuka? Ini Syarat dan Dokumen yang Perlu Kamu Siapkan
-
TPG 100 Persen dalam Komponen THR dan Gaji ke-13 Cair, Cek Tanggalnya
-
Jadwal dan Formasi PPPK KemenHAM 2026, Rekrutmen Dibuka 7 Januari
-
PNS Wajib Aktivasi ASN Digital 2026, Update Cara Aktifkan MFA di asndigital.bkn.go.id
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP