Suara.com - Lifter andalan Indonesia, Eko Yuli Irawan menjadi satu dari 199 atlet nasional yang mendapat kesempatan mengikuti seleksi dan pengangkatan sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018.
Hal ini sebagai salah satu bentuk apresiasi pemerintah kepada Eko Yuli yang telah mempersembahkan medali emas bagi Indonesia pada Asian Games 2018 lalu.
Eko Yuli sendiri telah mengikuti serangkaian tes CPNS pada, Kamis(18/10/2018) lalu di Wisma Soegondo, PPPON, Jalan Jambore, Cibubur, Jakarta Timur.
Dalam tes kompetensi dasar tersebut, Eko Yuli menyebut mendapat berbagai pertanyaan saat sesi wawancara. Salah satunya mengenai penempatan kerja jika nantinya resmi menjadi PNS.
Sebagai seorang atlet yang lebih sering berjibaku dengan barbel dan aktif secara fisik, Eko Yuli menjawab tegas bahwa jika diangkat sebagai PNS, dia ingin tetap bekerja di lapangan.
Duduk di belakang meja bukanlah gaya lifter asal Metro, Lampung tersebut.
"Saat ini kan masih belum (diangkat), nanti kalau sudah diangkat 100 persen baru ada penempatannya. Tapi kemarin ketika wawancara, saya ditanyain mau di kantor atau lapangan," ujar Eko Yuli saat ditemui di pelatnas angkat besi, Markas Marinir Kwini, Jakarta, Senin (22/10/2018).
"Saya bilang ya di lapangan, karena setiap harinya kan kita di lapangan. Kalau kita dipaksakan di dalam dan bukan bidangnya nanti malah hancur (kerjanya)," Eko Yuli menambahkan.
Meski masih harus menjalani beberapa kali tes lagi sebelum resmi diangkat menjadi PNS, Eko Yuli sudah memiliki gambaran tentang karier apa yang akan diambil di masa depan.
Baca Juga: Prancis Open : Axelsen Mundur, Jojo Diuntungkan?
Dirinya menyebut ingin bekerja sebagai pelatih atau guru olahraga selepas pensiun nanti.
"Sementara (penempatannya) di Kemenpora dulu. Setelah itu kan tergantung atletnya mau ditempatkan di daerah masing-masing atau dimana. Kalau saya pilih di Kemenpora karena saya tinggal di Bekasi," ungkapnya.
Sebagai informasi, setelah gelaran Asian Games 2018, Eko Yuli dan para lifter Indonesia lainnya tak punya banyak waktu untuk bersantai.
Mereka direncanakan akan kembali berlaga di Kejuaraan Dunia Angkat Besi yang berlangsung di Ashgabat, Turkmenistan pada 1-10 November 2018 mendatang.
Tag
Berita Terkait
-
Gandeng Kejaksaan Agung, Kemenpora Awasi Anggaran Pemuda dan Olahraga Secara Ketat
-
Jawab Kritik Soleh Solihun Terkait Rotasi Dadakan PNS Jakarta, Begini Respons Rano Karno
-
Indonesia Siap Bangun Pusat Pelatihan Olahraga Terbaik se-Asia Tenggara
-
Gaji PNS Naik Tahun Depan? Ini Syarat dari Kemenkeu
-
CPNS 2026 Kapan Dibuka? Ini Prediksi Jadwal, Alur Seleksi, dan Formasi untuk Lulusan SMA
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Ranking BWF Ganda Campuran: Jafar/Felisha Masuk 10 Besar usai Tembus Final Australia Open 2025
-
Timnas Bola Tangan Indonesia Bidik Medali Emas di SEA Games 2025
-
Ranking BWF Terkini: Jonatan Christie Stagnan, Yohanes Saut Naik 5 Peringkat
-
Latihan Keras Terbayar! Timnas Basket Hadapi Jadwal Neraka SEA Games 2025: Bukan Hal Khawatir
-
Jadwal Sadis SEA Games 2025, Timnas Basket Indonesia Enggan Mengeluh
-
Tinju Dunia: Tiga Kelas WBO Alami Pergeseran Besar Usai Night of Champions
-
Gandeng Kejaksaan Agung, Kemenpora Awasi Anggaran Pemuda dan Olahraga Secara Ketat
-
4 Pembalap Ini Jadi Jagoan Jorge Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2026
-
Makin Berkembang, Jorge Lorenzo Klaim Aprillia Bisa Bersaing dengan Ducati
-
Formula 1: Lewis Hamilton Blak-blakan Sulit Temukan Keseimbangan dalam GP Las Vegas