Suara.com - Sadar tak selamanya bisa menggantungkan hidup sebagai atlet, Kevin Sanjaya Sukamuljo kini mulai merintis dunia bisnis. Bisnis perdananya itu berupa produk minuman berbahan dasar susu.
Momen perhelatan bulutangkis Indonesia Open 2019 yang saat ini tengah berlangsung dimanfaatkan partner Marcus Fernaldi Gideon itu untuk mengenalkan produknya.
Produk yang dinamai Vinion itu sudah mulai dipasarkan sejak hari pertama Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (16/7) lalu.
Nama Vinion merupakan akronim dari nama Kevin dan The Minions yang merupakan julukan dari Kevin/Marcus. Hal itu sebagaimana yang diungkapkan sang Ayah, Sugiarto Sukamuljo.
Sejak membuka booth yang terletak di area kuliner Indonesia Open 2019, Sugiarto menyebut cukup banyak konsumen yang membeli produk Vinion.
Mayoritas pembeli memang sengaja datang karena tahu pemilik Vinion adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo.
"Ya awalnya memang usul dari kakaknya Kevin. Akhirnya, mereka bikin Vinion ini. Modalnya dari Kevin, sisanya diurus sama kakaknya," ungkap Sugiarto ditemui di lokasi, Rabu (17/7/2019).
Ada berbagai macam rasa yang ditawarkan dari produk Vinion ini. Seperti taro, pop corn, mint, coklat, pisang, bahkan biskuit regal bailey.
Minuman yang dijajakan disajikan dalam keadaan dingin, lengkap dengan pilihan toping yang bervariasi seperti keju, pudding dan biskuit.
Baca Juga: Tinju Dunia: Sebut Akan Duel dengan Pacquiao di Arab Saudi, Amir Khan Halu?
Dari pantauan Suara.com, bisnis minuman milik Kevin menjual produknya dengan rentang harga Rp 20 ribu hingga Rp 32 ribu.
Demi semakin menggencarkan dagangannya pada konsumen, Vinion membuat promosi menarik selama Indonesia Open 2019.
Setiap konsumen yang membeli minimal 10 gelas minuman Vinion akan mendapatkan satu kupon undian.
Pemilik kupon berkesempatan mendapatkan jersey bulutangkis milik Kevin lengkap dengan bubuhan tanda tangan.
Sugiarto mengatakan bisnis minuman susu yang dijajakan Kevin tak hanya akan berhenti di Indonesia Open 2019.
Berita Terkait
-
Hasil Indonesia Open 2019 Hari Ini, 7 Wakil Indonesia Lolos ke Babak Kedua
-
Indonesia Open 2019: Gengsi Senior Bawa Hafiz / Gloria ke Babak Kedua
-
Pesan Liliyana untuk Tontowi: Jangan Galak-galak, Bimbing Winny
-
Indonesia Open 2019: Sengit! Hendra / Ahsan Taklukan Jawara Eropa
-
Indonesia Open 2019: Pulangkan Wakil India, Tontowi / Winny Bidik Semifinal
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Mercedes Siap Luncurkan Mobil Baru untuk Musim Formula 1 2026
-
IBL 2026 Resmi Dimulai! Duel Panas Dewa United vs Pelita Jaya Langsung Buka Musim
-
Malaysia Open 2026: Alwi Farhan Bidik Start Bagus Awal Tahun
-
Tembus 6 Besar Dunia dalam 6 Bulan, Fajar/Fikri Bidik Tahta Tertinggi di Malaysia Open 2026
-
Oni Junianto Resmi Pimpin PB FAJI, Arung Jeram Indonesia Siap Melangkah Maju
-
An Se-young Susah Payah Raih Kemenangan Perdana di Malaysia Open 2026, Dipaksa Main 1 Jam 15 Menit
-
Satya Wacana Datangkan Pemain Timnas Ukraina untuk IBL 2026, Jebolan Liga Bulgaria
-
Belajar Perlahan, Wilda Nurfadhilah Tak Ingin Buru-buru Lanjutkan Karier sebagai Pelatih
-
Wilda Nurfadhilah Resmi Gabung Jakarta Livin Mandiri untuk Proliga 2026, tapi Bukan sebagai Pemain
-
Debut di Malaysia Open 2026, Faza/Aisyah Bertekad Tampil Lepas