Suara.com - Legenda bulutangkis Indonesia, Rudy Hartono mengaku sedih dengan hasil sektor tunggal putra Merah Putih di Indonesia Open 2019.
Ia pun mempertanyakan daya juang dari Jonatan Christie dan kawan-kawan yang kembali gagal menorehkan prestasi di kandang sendiri.
Sektor tunggal putra Indonesia hanya mampu mencapai babak perempat final Indonesia Open 2019 melalui Jonatan Christie.
Dua wakil lainnya yakni Anthony Sinisuka Ginting dan Tommy Sugiarto lebih dulu terhenti di babak awal.
Tommy harus angkat kaki di babak pertama usai ditekuk unggulan kelima asal China, Chen Long. Sementara Anthony dihentikan Kantaphon Wangcharoen (Thailand) di babak kedua.
"Ya saya pasti sedih. Saya saja yang tak lihat (langsung) sedih, apalagi penonton yang menyaksikan di Istora Senayan. Saya sedih, saking sedihnya saya sampai malas untuk komentar," ujar Rudy Hartono saat dihubungi Suara.com, Rabu (24/7/2019).
"Saya tak bisa beri evaluasi secara detail. Tapi saya katakan bahwa ini menyedihkan. Kalah di kandang sendiri, dengan kalah yang istilahnya fatal," sambungnya.
Selain Tommy Sugiarto, dua wakil tunggal putra Indonesia bisa dibilang menderita kekalahan secara mengejutkan. Anthony dan Jonatan kandas di tangan wakil-wakil yang sejatinya kerap mereka kalahkan.
Baca Juga: Usai Tarung di Thailand, Daud Yordan Diproyeksikan Rebut Sabuk WBC Silver
Jonatan unggul secara rekor pertemuan 6-1 dari Chou Tien Chen sebelum kalah di perempat final Indonesia Open 2019.
Sementara Anthony juga unggul 3-2 dari Kantaphon Wangcharoen sebelum akhirnya tumbang di babak kedua.
"Mereka kan sejatinya sudah pernah menang lawan yang mengalahkan mereka. Jadi tanya yang bersangkutan kenapa kalian kalah? Ini mau mendekati Olimpiade kok malah kalah seperti ini," tutur Rudy.
Hasil minor ini membuat sektor tunggal putra Indonesia kembali memperpanjang puasa gelar di Indonesia Open.
Terakhir kali tunggal putra Indonesia menjadi kampiun di Indonesia Open yakni pada 2012 silam melalui Simon Santoso.
Tag
Berita Terkait
-
Kendala Fisik Jadi Alasan Anthony Ginting Ditarik dari Korea Masters 2025
-
Jonatan Christie Raih Juara Hylo Open 2025 usai Singkirkan Wakil Denmark!
-
Jonatan Christie Kampiun Hylo Open 2025 Usai Gilas Jagoan Denmark
-
Selamat! Jonatan Christie Berhasil Juarai Hylo Open 2025
-
Rekap Hylo Open 2025 Day 3: Wakil Indonesia Mulai Berguguran, Sisa Lima!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Desentralisasi Pembinaan: PBSI Luncurkan Pelatnas Wilayah
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
-
Korea Masters 2025: Tiga Ganda Putri Indonesia Langsung Tersingkir
-
Debut Manis Novak Djokovic di Athena, Alejandro Tabilo Tak Berkutik
-
Jakarta Bersiap untuk Capital Market Run 2025, 3.500 Pelari akan Turun ke Jalan
-
Terungkap Alasan Anthony Ginting Absen di Korea Masters 2025
-
Anthony Ginting Absen, Inilah Daftar Wakil Indonesia di Korea Masters 2025
-
Bagian Penting Tim, Pelita Jaya Jakarta Perpanjang Kontrak Vincent Kosasih
-
Rombak Besar-besaran, Tangerang Hawks Basketball Lepas Habib Titoaji
-
Tumbang di Final Hylo Open 2025, Putri KW Ambil Pelajaran dari Mia Blichfeldt