Suara.com - Meninggalnya Mohammad Hasan, atau yang lebih dikenal dengan nama Bob Hasan, menjadi duka bagi dunia olahraga Indonesia. Khususnya cabang olahraga atletik.
Empat dekade sudah Bob Hasan menjabat ketua umum Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI). Tepatnya sejak Bob Hasan berusia 47 tahun.
Totalitas Bob Hasan di dunia atletik Indonesia tak perlu diragukan lagi. Banyak atlet-atlet atletik yang telah mengharumkan nama Indonesia berkat di bawah kepemimpinannya.
Contohnya saat fenomena kemunculan Lalu Muhammad Zohri, atlet muda yang dijuluki Bocah Ajaib dari Lombok.
Sprinter asal Nusa Tenggara Barat ini membuat bendera Merah Putih berkibar di puncak tertinggi pada Kejuaraan Dunia Junior Atletik 2018.
Tak cuma berhenti sampai di situ, berkat kepemimpinan Bob Hasan, Zohri juga berhasil merebut tiket Olimpiade 2020 Tokyo yang saat ini ditunda ke tahun depan.
Sangat Terpukul
Sementara itu, Sekjen PB PASI Tigor Tanjung sangat terpukul dengan kabar Bob Hasan meninggal dunia.
Ini mengingat Tigor sudah begitu lama mendampingi Bob Hasan yang pernah menjabat Menteri Perdagangan dan Perindustrian (Menperindag) pada Kabinet Pembangunan VII era Presiden Soeharto.
Baca Juga: Antisipasi Penyebaran Corona, Pelayat Dibatasi di Rumah Duka Bob Hasan
"Saya saat ini pastinya sangat terpukul, saya belum bisa memberi banyak komentar," ujar Tigor saat dihubungi wartawan, Selasa (31/3/2020).
"Tapi yang pasti kehilangan ini sangat besar buat atletik dan olahraga Indonesia. Saya pribadi juga kan mendampingi beliau sebagai Sekjen sudah cukup lama," tambahnya.
Almarhum Bob Hasan yang lahir di Semarang, Jawa Tengah, tahun 1931, sejak kecil diasuh sebagai anak oleh Jenderal Gatot Soebroto.
Bob Hasan meninggal pada usia 89 tahun di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat pada, Selasa (31/3/2020) pukul 11.00 WIB.
Almarhum yang meninggalkan seorang istri, Pertiwi Hasan, tutup usia setelah berjuang melawan kanker paru-paru stadium 4.
Berita Terkait
-
Bob Hasan Meninggal Dunia, Sang Perintis Industri Furnitur dan Kerajinan
-
Meninggal Dunia, Bob Hasan Akan Dimakamkan di Ungaran Besok
-
Bob Hasan Meninggal, Sekjen PASI: Kehilangan Besar untuk Olahraga Indonesia
-
Menperindag Era Soeharto, Bob Hasan Meninggal Bukan karena Corona
-
Tutup Usia, Mantan Menperindag Bob Hasan Derita Kanker Paru-Paru Stadium 4
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta