Suara.com - Mantan pebasket Wijaya Saputra alias Wijin buka-bukaan mengenai kesan berpacaran dengan artis Gisella Anastasia. Ia mengaku sempat minder karena penghasilan.
Mantan pemain CLS Knight Surabaya dan Stadium Jakarta ini mengklaim bahwa penghasilannya tidak sebanyak yang didapat oleh artis jebolan Indonesian Idol tersebut.
“Ya, itu berat sih, mesti punya hati yang besar (untuk menerima),” kata pria yang akrab disapa Wijin ini di channel YouTube Melaney Ricardo, Sabtu (15/8/2020).
Pebasket satu ini juga sesekali mengelus dada. Padahal dia juga ingin seperti yang lain bisa memiliki barang mewah.
“Kadang-kadang sebagai manusia suka, aduh gue kok nggak bisa dapet yang lebih banyak gitu,” ucap lelaki yang pernah tinggal di Amerika Serikat ini.
“Aduh gue pengin beli mobil keren, tapi porsinya belum ke sana,” sambungnya lagi.
Namun Wijaya Saputra akhirnya tersadar dan mencoba membesarkan hatinya. Bahwa penghasilan tersebut adalah hasil dari jerih payahnya sendiri.
“Aku mikirnya gini 'Jin, elo kan juga punya usaha dan bisnis. terus masalahnya apa? Itu udah porsinya elo dan dikasihnya segitu sama Tuhan,” tuturnya.
Yang pasti, dia bersyukur bahwa Gisella Anastasia bisa menerima apa adanya. Namun sebagai laki-laki ia pun punya tanggung jawab untuk membahagiakan pasangannya.
Baca Juga: Latihan Timnas Indonesia U-16 Masih Fokus Pengulangan Materi
“Dia menerima aku apa adanya dan gue juga kalau keluar gue yang bayarin,” jelas Wijaya Saputra.
Sebagai teman yang sering hangout bersama Wijaya Saputra, Melaney Ricardo juga merasakan kerap ditraktir oleh lelaki yang pernah menjalin cinta dengan Agnez Mo ini.
“Ya sering lho dia yang bayarin kita kalau keluar,” celetuk Melaney Ricardo.
Terlepas dari itu, daripada memikirkan soal siapa yang mendapat gaji lebih besar, Wijaya Saputra akan lebih fokus mengerjakan sesuatu yang lebih berguna.
“Fokus aja akan tujuan hidup aku, apa yang bisa dikulik dari bisnis. Dia (Gisel) yang mengerjakan bagian dia,” tandasnya.
Seperti diketahui, Wijin memancari Gisel, setelah ibu Gempita Nora Marten ini cerai dari Gading Marten.
Berita Terkait
-
Masa Pandemi, Timnas Basket Indonesia Gelar Pelatnas di Bandung
-
Ini Alasan Timnas Basket Indonesia Panggil Jamarr Johnson
-
Gelar Pelatnas, Timnas Basket Panggil 14 Pemain Termasuk Jamarr Johnson
-
Timnas Basket Indonesia Dijadwalkan Kembali Berlatih pada Agustus
-
Berkolaborasi, NBA dan Microsoft Team Ciptakan Lapangan Basket Virtual
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak