Suara.com - Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) resmi memanggil 25 orang pelatih untuk menangani Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur. Hal itu dituangkan melalui Surat Keputusan nomor SKEP/007/1.3/III/2021.
Dari 25 pelatih yang dipanggil, 20 diantaranya adalah pelatih teknik sementara lima lainnya merupakan pelatih fisik.
Melihat susunan nama-nama yang dipanggil PBSI, terlihat tak ada perubahan dalam struktur pelatih untuk tim utama dibandingkan tahun lalu.
Baik kepala pelatih maupun asisten, tetap diisi sosok yang tahun lalu sudah menangani Kevin Sanjaya Sukamuljo, Anthony Sinisuka Ginting, Gregoria Mariska, hingga Praveen Jordan.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI Rionny Mainaky menjelaskan bahwa keputusan itu sudah dipertimbangkan baik-baik oleh pihaknya.
Para pelatih yang dipanggil PBSI disebut Rionny sudah terjamin kualitasnya. Di samping itu, PBSI tidak mau mengambil risiko merombak struktur pelatih jelang bergulirnya Olimpaide.
"Kami telah memutuskan memanggil pelatih untuk menjalankan program pelatnas. Untuk tim utama kami tidak ada pergantian karena memang pelatih yang ada sudah teruji, berpengalaman dan berkualitas," kata Rionny dalam rilis, Kamis (1/4/2021).
"Selain itu, kami akan menghadapi turnamen-turnamen penting di tahun ini, termasuk Olimpiade Tokyo. Jadi kami tidak mau ambil resiko. Bila diganti, nanti programnya berubah dan persiapan anak-anak bisa terganggu," tambahnya.
Sementara itu, perubahan banyak terjadi di susunan pelatih pratama. Rionny menggaet pelatih-pelatih yang dianggap memiliki kemampuan mumpuni dan memberikan kemajuan positif saat menangani klub.
Baca Juga: Kejutannya Terhenti di Perempat Final, Putri KW Petik Pelajaran Berharga
"Kami memang mengubah susunan pelatih pratama karena kami melihat ada potensi-potensi dari pelatih baru ini saat menangani klub. Mereka tergolong sukses membawa klubnya berprestasi beberapa tahun belakangan," sahut Rionny.
"Kami memberikan kesempatan kepada mereka selama satu tahun ke depan untuk memoles tim muda pelatnas ini. Kami berharap mereka bisa memberikan yang terbaik," tuntut Rionny.
Rionny berharap semua pelatih yang dipanggil ke Pelatnas PBSI untuk periode 2021 bisa bekerjasama dengan baik untuk mewujudkan cita-cita mengembalikan supermasi tertinggi bulutangkis ke Indonesia.
Berikut susunan pelatih PBSI tahun 2021:
1. Tunggal Putra
Utama:
Kepala: Hendry Saputra
Asisten: Irwansyah
Tag
Berita Terkait
-
Tanpa Fitriani dan Ni Ketut, Berikut Daftar Atlet Pelatnas PBSI di 2021
-
Terdepak dari Pelatnas PBSI, Ni Ketut Bagikan Pesan Menyentuh
-
Rionny Apresiasi Penampilan Timnas Bulu Tangkis di Orleans Masters 2021
-
Tim Bulu Tangkis Indonesia Gelar Latihan Gabungan di Sentul
-
Ke Semifinal Orleans Masters 2021: Sabar/Reza Ingin Setara Kevin/Marcus Cs
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026
-
Target Juara! Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia Datangkan Pelatih Italia dan Bintang Dunia
-
Jadwal Lengkap Pekan Pembuka PLN Mobile Proliga 2026, Pontianak Jadi Seri Pembuka
-
Jadwal Malaysia Open 2026: 5 Wakil Indonesia Berjuang di Babak Kedua, Ada yang Lawan Tuan Rumah
-
ORADO Deklarasikan Domino Naik Kelas sebagai Olahraga Nasional
-
Sabar/Reza Singkirkan Juniornya Raymond/Joaquin di Babak 32 Besar Malaysia Open 2026
-
Kalah dari Chen/Toh untuk Kali Ketujuh, Jafar Hidayatullah Akui Permainan Jelek dan Tidak Yakin
-
Resmi! PBSI Hapus Sistem Promosi-Degradasi Atlet Pelatnas
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie hingga Putri KW, 8 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini