Suara.com - Marc Marquez mengaku pesimis mampu tampilkan performa terbaiknya di musim MotoGP 2021 ini.
Setelah mengalami cedera yang cukup parah di musim lalu, ia tampak kesulitan menemukan performa terbaiknya.
Meski dirinya kini dinyatakan sudah pulih dari cedera, ternyata performanya masih inkonsisten.
Marc Marquez hanya mampu sekali raih podium di MotoGP Jerman 2021. Sisanya, ia gagal podium.
Di sisi lain, motor yang digunakan saat ini juga tengah mengalami krisis. Motor Honda RC213V dianggap menjadi motor yang sulit dikendalikan.
Oleh sebab itu, Marc Marquez harus kembali beradaptasi lagi dengan ganasnya RC213V ini.
Ditanya mengenai level yang bisa ditawarkan Marquez versi sebelum cedera dengan kondisi motornya saat ini, Baby Alien tanpa ragu menjawab bisa meraih gelar juara dunia.
"Saya pikir Marc yang sebelum cedera bisa memenuhi syarat untuk meraih gelar juara dunia dengan motor ini," kata Marquez dikutip dari Motosan.es.
Marc Marquez sendiri mengakui mengalami kesulitan dengan kondisi yang terjadi saat ini di Honda dan mustahil untuk dirinya terus menerus menambal kekurangan tersebut.
Baca Juga: Hubungan Panas Maverick Vinales dengan Yamaha, Marc Marquez Beri Komentar Begini
"Saya merasa begitu karena satu alasan sederhana, di trek di mana saya belum merasakan keterbatasan fisik, saya bisa tampil jauh lebih baik," terangnya.
"Tetapi, saya tidak selalu bisa meraihnya sendiri. Motor juga harus membantu saya dan sekarang itu tidak membantu, baik untuk saya maupun pembalap Honda lainnya," imbuhnya.
"Sekarang kondisi fisik cuma mengizinkan saya untuk mengendarai motor, tetapi tidak untuk membuat keajaiban," pungkas Marc Marquez.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
Terkini
-
Popsivo Sapu Bersih Proliga 2026 di Pontianak dengan Kemenangan
-
4 Wakil Indonesia Siap Berlaga di India Open 2026, Jonatan Christie hingga Sabar/Reza
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak