Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali menilai, cabang olahraga panjat tebing di PON XX Papua kali ini menjadi modal penting untuk persiapan menuju Olimpiade Paris 2024. Hal itu disampaikan Menpora Amali usai menyerahkan medali pada nomor Speed World Record (SWR) Perorangan Putri di Arena Panjat Tebing SP2 Mimika, Papua, Senin (4/10/2021) sore.
Menurut Menpora Amali, cabor panjat tebing adalah salah satu cabor yang masuk prioritas dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON). Ia senang, panjat tebing pada PON XX kali ini dijadikan pencarian atlet muda berpotensi sebagai persiapan menuju olimpiade Paris 2024.
"Saya tadi melihat langsung bagaimana para atlet panjat tebing Indonesia benar-benar bersemangat dalam bertanding, bahkan di PON ini banyak atlet pelatnas yang ikut bermain. Saya rasa ajang ini sebagai persiapan menuju Olimpiade Paris 2024 nanti," kata Menpora.
Menpora Amali sendiri juga mendapatkan kabar jika Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) tahun depan akan menggelar kejuaraan dunia panjat tebing.
"Saya juva mendapatkan informasi jika Indonesia akan menjadi tuan rumah kejuaraan dunia panjat tebing. Tentu ini sangat bermanfaat sekali, apalafi panjat tebing masuk dalam DBON," tambahnya.
Sementara hasil pertandingan Speed World Record Perorangan putri. Atlet panjat tebing kontingen Bali, Desak Made Rita Kusuma Dewi berhasil meraih medali emas Pekan Olahraga Nasional (PON) untuk pertama kali dalam kariernya.
Tampil di nomor Speed World Record (SWR) Perorangan Putri pada PON XX Papua, atlet yang memperkuat Kontingen Bali itu mampu memenangkan partai final dengan catatan waktu 7,001 detik.
"Saya sangat senang banget. Pertama kali mengikuti kejuaraan Pekan Olahraga Nasional, saya langsung bisa meraih medali emas," kata Rita kepada wartawan di Arena Panjat Tebing SP2 Mimika, Papua.
Baca Juga: Ini Harapan Kemenpora Dalam Pelatihan Peningkatan Karakter Pemuda dalam Era Digital
Berita Terkait
-
PON XX Papua, Atlet Panjat Tebing Asal Bogor Sumbang Medali Emas Untuk Jawa Barat
-
Menpora Ingatkan Pemda untuk Siapkan Rencana Pengelolaan Fasilitas Olahraga Pasca PON
-
PON Papua 2021: Jawa Barat Tambah Emas, Perak, dan Perunggu dari Panjat Tebing
-
Atlet Panjat Tebing Bali Terima Medali Emas meski Penyintas COVID-19
-
PON Papua Jadi Tolok Ukur Prestasi Atlet Panjat Tebing ke Kejuaraan Dunia
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP