Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali mengklaim gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua sukses secara prestasi dan penyelenggaraan. Ini semua bisa menjawab keraguan masyarakat terhadap pelaksanaan PON di Papua.
Ajang olahraga multi event paling bergengsi di Tanah Air ini akan ditutup, Jumat (15/10/2021) besok. Banyak rekor-rekor baru dari segi prestasi dan penyelenggaraan yang diciptakan di PON Papua ini.
Memang, diakui Menpora, di hari-hari awal memang sedikit terjadi keluhan dari beberapa kontingen. Tapi panitia PON Papua dengan cepat tanggap memperbaiki hingga akhirnya berjalan lebih baik.
"Di tengah hingar bingar keraguan pelaksanaan PON Papua terlaksana, kita akhirnya mampu menjawabnya dengan pelaksanaan PON yang berjalan aman dan lancar," kata Amali saat jumpa pers virtual, Kamis (14/10/2021).
"Bahkan PON Papua berhasil mencatat 56 rekor baru, baik dari rekor PON bahkan sampai rekor dunia tercipta. Ini menjadikan prestasi tersendiri terlebih pelaksanaan PON kali ini berbarengan di masa pandemi," terangnya.
Menurutnya, suksesnya pelaksanaan PON berkat kerja keras seluruh pihak. Menteri asal Gorontalo itu pun berterima kasih kepada seluruh elemen yang sudah membantu sukseskan ajang olahraga empat tahunan ini.
"Sukses bisa kita gapai karena pada PON Papua sesuai arahan bapak presiden harus berjalan sesuai waktu yang telah ditetapkan. Kita semua kerja keroyokan dan gotong royong untuk akhirnya PON Papua terlaksana dengan baik hingga hari ini," jelasnya.
"Ini menjawab keraguan, kekhawatiran dan bahkan ketakutan yang selama ini menghantui sebelum terlaksananya PON Papua. Di kesempatan ini izinkan saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja bahu-membahu demi suksesnya pelaksanaan PON XX Papua," pungkasnya.
Baca Juga: Jelang Penutupan PON Papua, Atlet dan Ofisial Wajib Jalani PCR dan Pemeriksaan Malaria
Berita Terkait
-
KPK Cecar Eks Menpora Dito: Asal Usul Kuota Haji Tambahan Dipertanyakan
-
Eks Menpora Dito Akui Sempat Ditanya Penyidik KPK soal Mertua Sekaligus Bos Maktour
-
Erick Thohir Disebut Tak Ikut Campur soal Pemilihan Pelatih Baru, Kok Bisa?
-
PSSI Sudah ke Inggris, Pengumuman John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia Tinggal Tunggu Waktu
-
Erick Thohir Jelaskan Kapan Bonus Medali Emas SEA Games 2025 Cair
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Kata-kata Alwi Farhan Usai Akhiri Puasa Gelar Tunggal Putra Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Juara Indonesia Masters 2026, Putus Puasa Gelar Tunggal Putra di Istora
-
Hasil dan Klasemen Terbaru Proliga 2026 Usai Jakarta Livin Mandiri Tekuk Popsivo Polwan 3-1
-
Jadwal dan Link Streaming Proliga 2026 Hari Ini Minggu 25 Januari 2026: LavAni vs Samator
-
Jadwal dan Link Live Streaming Final Indonesia Masters 2026 Sore Ini
-
ASEAN Para Games 2025: Indonesia Sudah Dapatkan 102 Emas, Masih Akan Bertambah Lagi
-
Hasil Proliga 2026 Putra: Juara Bertahan Kembali Tersungkur, Garuda Jaya Menang Dramatis 3-2
-
Kontingen Indonesia Soroti Adanya Pelanggaran Regulasi di ASEAN Para Games 2025
-
Target 5 Emas Terpenuhi, Indonesia Bidik Juara Umum Para Bulu Tangkis di ASEAN Para Games 2025
-
Proliga 2026 Putri Memanas! Berikut Klasemen dan Daftar Top SKor Terbaru