Suara.com - Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI) sedang menyiapkan aturan yang akan membatasi kepemilikan nomor ponsel. Jika rencana ini direalisasikan, masyarakat hanya boleh memiliki maksimal tiga nomor ponsel.
"Nantinya proses registrasi untuk satu operator yang dilakukan sendiri maksimal hanya boleh sampai tiga nomor. Kalau ingin lebih (nomornya), harus datang langsung ke gerai mereka, jadi tidak bisa seenaknya gonta-ganti nomor," kata Komisioner BRTI Agung Harsoyo kepada awak media usai seminar nasional bertajuk "Menagih Langkah Nyata Industri Telekomunikasi dan OTT Hadapi Konten Negatif" di Jakarta, Senin (28/8/2017).
Lebih lanjut, dia memaparkan, proses registrasi nomor akan berlangsung lebih ketat. Pasalnya, data yang dimasukan pelanggan harus diverifikasi oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil).
"Nantinya operator telekomunikasi harus punya link khusus ke Dukcapil. Jadi setiap ada pelanggan baru yang melakukan registrasi, proses validasi langsung terhubung ke sistem Dukcapil," ungkapnya.
Dia mengatakan, aturan ini akan diberlakukan untuk mengurangi tindakan penyalahgunaan kartu SIM ponsel yang kerap dilakukan oknum tidak bertanggung jawab.
Rencananya, aturan ini akan mulai dijalankan melalui Peraturan Menteri. Jika tidak ada halangan, aturan ini mulai berlaku Februari 2018.
"Tentunya bakal ada proses transisi. Kita juga akan sosialisasi ke masyarakat dan operator telekomunikasi selama," tandasnya.
Berita Terkait
-
Survei: Remaja Lebih Pilih Ganti Pacar Dibanding Ganti Operator
-
Jumlah Pengguna Ponsel di Dunia Lampaui 5 Miliar pada 2017
-
Gokil! Cuma 3 Hari, Lelaki Ini Ditagih Bayar Telepon Rp127 Juta
-
Survei IDM: Konsumen Ingin Tarif Telepon Interkoneksi Turun
-
Penurunan Biaya Telepon Interkoneksi Untuk Dorong Efisiensi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Terpopuler: Cara Cek HP Disadap, Smartwatch Pengukur Detak Jantung Orang Tua
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025