Suara.com - Baru-baru ini beredar hasil screenshot sebuah balasan dari admin BPJS di Twitter mengenai penonaktifan kartu peserta yang meninggal. Unggahan tersebut menjadi viral usai diunggah oleh akun @acipanser pada Jumat (31/5/2019).
Dalam cuitannya, akun ini mengunggah dua screenshot jawaban balasan dari admin BPJS terkait pertanyaan yang diberikan salah satu pengguna Twitter dengan akun @dheecious menyampaikan pertanyaannya terkait pengurusan BPJS anggota keluarga yang sudah meninggal.
Dirasa sangat merepotkan, warganet ini meminta kejelasan dari admin BPJS melalui akun Twitter @BPJSKesehatanRI.
''Serumit itukah hapus bpjs anggota keluarga yg sudah meninggal? Pake surat keterangan meninggal dr RS RT RW apa blom cukup? Pdhl urus KK aja ga lgsg jadi @BPJSKesehatanRI,'' tulis akun @dheecious.
Sebelum menjelaskan bahwa anggota keluarga harus datang langsung ke kantor BPJS, admin BPJS sempat membuat jawaban ngelantur untuk pertanyaan warganet ini.
Dalam balasannya yang berhasil ditangkap oleh warganet @acipanser, admin BPJS meminta agar peserta yang meninggal dunia tersebut untuk wajib datang ke kantor cabang BPJS Kesehatan.
''Mohon maaf untuk proses penonaktifan peserta meninggal dunia peserta memang wajib datang ke kantor cabang BPJS Kesehatan,'' tulis admin BPJS membalas.
Heran dengan jawaban ngelantur dari admin BPJS ini, warganet lalu mencoba berimajinasi mengenai peserta BPJS yang meninggal saat diminta datang ke kantor cabang BPJS Kesehatan.
''berarti selama ini arwah gentayangan masih gentayangan nunggu antrian/klaim bpjs?'' tulis akun @bernardusanggi_ mencoba berimajinasi.
Baca Juga: BPJSTK Raih Predikat WTP untuk Laporan Keuangan dan Pengelolaan 2018
''masih keburu, selama belum 40 hari sejak tanggal meninggal dunia..'' komentar akun @KSUC.
''arwahpun harus mengurus sendiri administrasinya...ngakak guling-guling..'' ungkap pemilik akun @yopikrukut.
Warganet dengan akun @beneyfit lalu mencoba membuat ilustrasi saat peserta BPJS yang meninggal dunia datang ke cabang BPJS.
Entah typo atau apa, sepertinya admin BPJS ini salah ketik balasan sehingga terdengar ngelantur. Beruntung, balasan tersebut segera diralat dan diperbaiki oleh admin BPJS.
Sejak dibuat, jawaban ngelantur admin BPJS terkait pertanyaan mengenai penonaktifan kartu peserta BPJS yang meninggal ini sudah mendapat 10.321 retweets dan 491 balasan dari warganet.
Berita Terkait
-
Cara Pindah Faskes BPJS Kesehatan Secara Offline dan Online
-
BPJS Kesehatan Bisa Digunakan Berapa Kali dalam Sebulan? Simak Penjelasannya
-
Cara Mengaktifkan Kembali BPJS Kesehatan yang Tidak Aktif dari Perusahaan, Cek Alurnya
-
Cara Mendapatkan Pemutihan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan 2025, Simak Syarat dan Jadwalnya
-
Siapa Saja yang Bisa Lakukan Pemutihan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan? Ketahui Syaratnya
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Microsoft Mau 500 Ribu Orang Indonesia Melek Teknologi AI di 2026
-
Susul Huawei, Xiaomi Siapkan Sistem Operasi HyperOS Khusus PC
-
Pemerintah Korsel Turun Tangan usai Game PUBG Terancam Diblokir Prabowo
-
45 Kode Redeem FF Terbaru 12 November 2025, Klaim Evo Gun dan Skin SG2 Gratis
-
WhatsApp Siapkan Fitur Message Request: Privasi Pengguna Makin Terlindungi
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 November 2025, Banjir Ribuan Gems dan Pemain OVR 113
-
Nasib Tragis HP Gaming Black Shark: Populer Berkat Xiaomi, Kini Perlahan Hilang
-
Perbandingan Redmi Pad 2 Pro vs Xiaomi Pad 7, Bagus Mana?
-
JBL Sense PRO: Revolusi Headphone Open-Ear Premium dengan Suara Imersif dan Kenyamanan Tanpa Batas
-
Mitos atau Fakta? Ini yang Terjadi Jika Kamu Menelan Permen Karet