Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate menjadi Ketua Bidang Komunikasi dan Media pada Presidensi G20 Indonesia 2022 dan sedang mempersiapkan infrastruktur telekomunikasi untuk mendukung acara tersebut.
"Persiapan sudah dimulai, baik untuk logistik mau pun infrastruktur, termasuk infrastruktur telekomunikasi, informasi dan komunikasi serta infrastruktur keamanan, secara khusus untuk mendukung Konferensi Tingkat Tinggi G20," kata Johnny saat konferensi pers virtual, Selasa malam (14/9/2022).
Selain itu, sebagai Ketua Bidang Komunikasi dan Media, Kominfo juga mempersiapkan dukungan komunikasi, media dan teknologi, termasuk di antaranya mengkoordinasi kegiatan bidang komunikasi dan media, mengelola pelayanan informasi, media dan jurnalistik.
Penunjukkan Menteri Kominfo sebagai Ketua Bidang Komunikasi dan Media didasari Keputusan Presiden Nomor 12 Tahun 2021 tentang Panitia Nasional Penyelenggara Presidensi G20 Indonesia.
Berdasarkan aturan tersebut, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjabat sebagai Ketua I Bidang Sherpa Track dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi sebagai Ketua II Bidang Sherpa Track.
Menteri Keuangan Sri Mulyani ditunjuk sebagai Ketua I Bidang Finance Track, Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo sebagai Ketua II Bidang Finance Track dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD sebagai Ketua Bidang Dukungan Penyelenggaraan Acara.
Indonesia untuk pertama kalinya terpilih menjadi Presidensi G20 2022, berlangsung selama 1 Desember hingga 30 November 2022. Indonesia ditetapkan sebagai Presidensi G20 pada Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Riyadh, Arab Saudi pada November 2020.
Serah terima dari Presidensial Italia ke Presidensial Indonesia akan berlangsung pada 30-31 Oktober mendatang saat Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Roma, Italia.
Selama setahun ke depan, Indonesia akan menggelar acara G20 seperti pertemuan tingkat menteri sampai Konferensi Tingkat Tinggi yang akan dihadiri oleh seluruh kepala negara dan kepala pemerintahan negara anggota G20.
Baca Juga: Perdana Jadi Presidensi G20, Ini Fasilitas yang Bakal Disiapkan Indonesia
Pertemuan tersebut akan dilakukan secara virtual, campuran virtual dan pertemuan langsung, serta pertemuan langsung atau tatap muka.
Pemerintah memastikan pertemuan G20 nanti akan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan penilaian sesuai dengan saran World Health Organization.
Berita Terkait
-
Viral Kuota Internet 50 GB Gratis Jelang Hari Kemerdekaan, Begini Penjelasan Resminya
-
Wamen Nezar Patria Sebut Pentingnya Digitalisasi buat Pengembangan Wilayah, Kenapa?
-
Tuntutan Berat untuk Eks Pegawai Kominfo: Denda Miliaran dan Penjara hingga 9 Tahun di Depan Mata
-
Diperiksa di Bui, Plate Lempar Tanggung Jawab Proyek PDNS ke Bawahan yang Jadi Tersangka
-
Masih Penasaran Video Andini Permata? Salah Klik, Data Pribadi Ludes Disikat Hacker
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026