Suara.com - Dear Mbak Sari
Saya Antonio, karyawan di salah satu perusahaan properti di Jakarta. Saat ini kan rupiah terus melemah terhadap dolar Amerika, beberapa rekan saya melepas sebagian dolar miliknya untuk mendapatkan keuntungan. Ternyata, keuntungannya lumayan juga karena mereka membeli ketika rupiah masih di posisi Rp12.000.
Kebetulan saya juga punya tabungan dolar, tetapi saya masih ragu apakah akan mengikuti jejak teman kantor saya untuk menukar dolar ke rupiah. Apakah Mbak Sari punya tips tentang kapan sebaiknya mengambil keuntungan dari pelemahan nilai tukar rupiah?
Terima kasih
Halo Antonio,
Melemahnya nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika hingga menyentuh angka 13.000 memang mencemaskan. Tapi bagi sebagian orang terutama yang memiliki simpanan dalam bentuk dolar, hal ini merupakan peluang untuk mendapatkan keuntungan sehingga menjadi salah satu pilihan investasi bagi mereka.
Kurs Rupiah terhadap dolar Amerika tidak pernah tetap, selalu berfluktuasi. Kita tidak pernah bisa memprediksi apakah nilai Dolar akan naik terus atau malah turun lagi, karena fluktuasinya dipengaruhi oleh banyak faktor, seperti: neraca perdagangan antar ke 2 negara, situasi politik, kondisi ekonomi, bahkan sampai bencana alam. Jadi, kapan sebaiknya kita menukar dolar Amerika ke dalam Rupiah? Selama menghasilkan keuntungan, yaitu harga pada saat membeli lebih rendah dari harga pada saat menjual. Jika selisihnya cukup lumayan maka Anda bisa melakukannya.
Yang perlu dipertimbangkan, jika dalam waktu dekat Anda punya rencana untuk menggunakan transaksi menggunakan dolar (misal : berlibur ke luar negeri, di mana harga tiket & hotel menggunakan patokan dolar Amerika) , maka sebaiknya rencana penukaran ditunda atau hanya sebagian saja yang ditukarkan.
Atau jika Anda punya rencana untuk menyekolahkan anak di luar negeri, maka sebaiknya anda tetap meneruskan menabung dalam bentuk dolar untuk menjaga dari selisih kurs.
Transaksi jual beli maupun berinvestasi dalam mata uang asing memang dapat memberikan potensi keuntungan maupun kerugian. Tetapkan terlebih dahulu tujuan keuangan Anda sebelum memulai investasi.
Semoga sukses.
Wassalam,
PT. Mitra Rencana Edukasi - Perencana Keuangan / Financial Planner
Website. www.mre.co.id, Portal. Kemandirian Finansial, Blog : Kemandirian Finansial Blog
Fanspage. MreFinancialBusinessAdvisory, Twitter. @mreindonesia
Google+. Kemandirian Finansial, Email. info@mre.co.id,
Youtube. Mitra Rencana Edukasi – MRE Indonesia
Visit : Workshop Smart Money Game
Artikel ini merupakan kerja sama suara.com dengan Mitra Rencana Edukasi Financial & Business Advisory. Apabila anda ingin mengajukan pertanyaan seputar perencanaan keuangan, silakan kirim pertanyaan anda ke alamat redaksi@suara.com.
Berita Terkait
-
Perkasa di Akhir Pekan, Rupiah Berada di Level Rp16.217 Terhadap Dolar AS
-
Cara Cerdas Mengatur Keuangan Pribadi agar Terhindar Jeratan Utang Sebelum Usia 35
-
Dampak Gencatan Tarif AS-China: Rupiah Menguat, Apa Untungnya bagi Kita?
-
Sempat Anjlok, Hari ini Rupiah Ditutup Menguat ke Level Rp 16.270
-
Nilai Tukar Rupiah ke Dolar Anjlok
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
Terkini
-
Perdagangan Perdana 2026, Harga Minyak Dunia Naik Tipis
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Kontribusi Pasar Modal Indonesia Tertinggal dari Negara Tetangga, Apa Penyebabnya?
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Awal Tahun 2026, Rupiah Dibuka Keok Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Pemilik Pagar Laut Tangerang yang Ramai Dibahas Pandji Pragiwaksono
-
IHSG Melesat di Awal Perdagangan 2026, Tembus Level 8.676
-
Pemulihan Dipacu, Warga Aceh Segera Tempati Hunian Sementara Berstandar Layak
-
Harga Emas Antam Merosot di Tahun Baru, Hari Ini Dipatok Rp 2.488.000 per Gram
-
Alami Gagal Bayar, Ini Sanksi yang Diberikan OJK untuk Dana Syariah Indonesia