Untuk mendukung program pemerintah meningkatkan rasio kewirausahaan nasional dari 3,2 persen pada 2016 menjadi 4 persen pada 2018 mendatang, Trade Mall Agung Podomoro terus mendorong dengan berbagai program dan promo untuk mengembangkan usahanya di 8 Jaringan Trade Mall.
“Kami melakukan berbagai usaha untuk meyakinkan pelaku usaha khususnya perempuan untuk membuka gerainya di berbagai jaringan TM Agung Podomoro. Kami menunjangnya dengan berbagai kegiatan promosi seperti TM Agung Podomoro Vaganza 2017 serta kegiatan peragaan busana,” ujar Ho Mely Surjani, AVP Marketing Trade Mall Agung Podomoro di Jakarta, Jumat (31//3/2017).
Salah satu Trade Mall yang sedang melakukan promo penjualan adalah TM Mangga Dua Square. Saat ini semakin ramai dengan adanya zona kios yang menjual berbagai atribut partai politik, perlengkapan TNI & Polri, bahkan seragam chef/koki pun telah ada. Untuk bulan ini menawarkan kios terjangkau kepada para wirausahawan khususnya perempuan ataupun kalangan muda yang ingin membuka usaha sendiri.
“Kami mengajak para UKM, kalangan muda maupun Ibu-ibu untuk membuka kios di sini dengan DP hanya 10 juta. Selain tempatnya nyaman, bersih, pengunjungnya juga ramai,” ujar Chief Marketing Officer, TM Mangga Dua Square, Mulia Budiman, di Jakarta.
Menurut Mulia Budiman, Rp 10 juta itu untuk pembayaran pertama, selanjutnya cicilan bisa diatur sesuai perkembangan usahanya. Jika sudah lunas, nantinya kios menjadi berstatus kepemilikan dengan sertifikat strata tittle. Kios disediakan dari ukuran 2 x 2 meter, hingga 2 x 3 meter. Banyaknya ibu-ibu dan anak muda di Jakarta yang ingin mempunyai ruang usaha sendiri, namun selama ini ragu-ragu memulai karena beranggapan menyewa kios di mall yang nyaman itu mahal, kini tersedia solusi dengan tawaran Trade Mall Mangga Dua Square ini.
Saat ini ada sekitar 2.000 pedagang kios dan konter lot yang bergabung di 12 lantai Mangga Dua Square. Trade mall ini sebelumnya telah dikenal sebagai tempat perdagangan umum, yang menyediakan kios penjualan dari barang kebutuhan sehari-hari, fashion, elektronika, peralatan, kuliner, cinderamata, pusat perdagangan batik dan tenun, pusat perdagangan pakaian muslim, area bermain, sekolah dan kursus-kursus.
Salah satu yang unik dari trade mall yang berlokasi hanya sekitar 200 meter di depan pintu obyek wisata Ancol Taman Impian ini, yakni banyak sekali kios pedagang kayu gaharu dan hasil-hasil alam yang unik dan langka.
“Banyak turis dan Timur Tengah dan Asia yang ke TM Mangga Dua Square untuk mencari kayu gaharu dan rempah-rempah lain. Tidak hanya sebagai cinderamata, tetapi mereka berbelanja dalam volume besar karena akan digunakan sebagai bahan pembuatan parfum dan bumbu kuliner,” ujar Ho Mely Surjani.
Baca Juga: Agung Podomoro Teken MoU dengan Samsung Electronic
Posisinya yang strategis, di depan pintu utama Ancol Taman Impian yang setiap tahun dikunjungi banyak wisatawan, dan didukung adanya 4 hotel bintang 3 yang berdiri di dalam trade mall ini, membuat banyak turis banyak dijumpai disini. TM Mangga Dua Square terkenal merupakan mal di Jakarta yang paling banyak dikunjungi wisatawan asing dibanding mal-mal lain.
Posisinya yang juga berdekatan dengan pusat-pusat perbelanjaan modern di kawasan Mangga Dua, juga membuat trade mall ini selalu ramai sepanjang tahun. Rata-rata dikunjungi 20.000 – 50.000 orang setiap hari. Weekend merupakan puncak keramaian.
Membuka ruang usaha di trade mall lebih menyenangkan daripada ditempat lain, karena tempatnya dikelola seperti layaknya sebuah mal yang bersih, ber-AC, teratur, dan aman. Namun suasananya tetap seperti di pasar tradisional yang dikunjungi ribuan pembelanja dengan berbagai macam latar belakang dan syarat dengan pengalaman belanja. Berbeda dengan di mal yang kebanyakan menjual barang-barang branded global, produk-produk yang dijual di trade mall lebih beragam.
Ayo, tunggu apalagi. Kalau berminat, datang saja langsung ke TM Mangga
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Perkuat Tulang Punggung Ekonomi, BRI Salurkan KUR untuk UMKM
-
Data Neraca Transaksi Berjalan Positif, Bagaimana Nasib Dolar AS di Pasar Domestik?
-
Sepakat dengan Purbaya, Mendag Tegaskan Bayar Pajak Tak Bisa Jadikan Impor Pakaian Bekas Legal
-
3 Senjata Cerdas Investasi Rp100 Ribu per Hari untuk Pensiun Mapan Anak Muda
-
Viral BBM Bobibos, Kementerian ESDM Jelaskan Langkah Agar Bisa Dijual Bebas
-
Emiten TRON Fokus Garap Bisnis Infrastruktur Kendaraan Listrik
-
Apa Benar Emiten Properti DADA Berkantor Dekat Warung Kelontong? Manajemen Beri Pembelaan
-
Lowongan Kerja OJK PCAM 9 dan MLE: Kualifikasi, Syarat dan Cara Pendaftaran
-
Menkeu Purbaya: Mana Pemain Saham Gorengan yang Sudah Ditangkap?
-
Harga Bitcoin Terus Merosot Hingga di Bawah USD 90.000, Begini Prospeknya