Suara.com - GohalalGo, marketplace digital berbasis syariah terbesar di Indonesia, semakin memberikan akses kemudahan bagi masyarakat Indonesia untuk melakukan perjalanan ibadah haji dan umrah ke tanah suci.
Hal ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerjasama antara PT GohalalGo dan Pegadaian serta enam perusahaan biro perjalanan yang tergabung dalam Perusahaan Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh (PPIU).
Penandatanganan kerjasama ini dilakukan secara Tripartit oleh GohalalGo dan Pegadaian bersama 6 mitra biro perjalanan yang direkomendasikan Gohalalgo ditahap awal ini yakni, Aqobah Tour & Travel, Tazkia Tour & Travel, Patuna Tour & Travel, Permata Tour & Travel, Permata Tour &Travel, dan Madani Tour & Travel.
CEO GohalalGo Hega Bernoza mengatakan, kerjasama dengan salah satu perusahaan BUMN ini sebagai upaya percepatan bisnis perseroan.
Nantinya masyarakat bisa memiliki alternatif pilihan lebih dari 500 paket umrah dan perjalanan wisata halal yang disajikan oleh platform aplikasi GohalalGo secara langsung atau host to host.
Hega menambahkan, dengan program ini para Nasabah pegadaian dapat memilih paket umrah, Haji dan wisata halal biro perjalanan terbaik dari mitra GohalalGo dan bisa langsung bertransaksi secara langsung di 4.200 cabang kantor Pegadaian di seluruh Indonesia.
“Harapannya kita bisa membantu masyarakat sebanyak mungkin agar bisa menjalankan ibadah umrah. Semoga kerjasama ini membawa manfaat bagi kami, pegadaian, perusahaan travel dan tentunya bisa memberikan nilai bagi masyarakat agar lebih mudah berangkat ke tanah suci,” jelas Hega dalam keterangannya, Senin (2/12/2019).
Dia mentargetkan, dari kerjasama ini GohalalGo bisa memberangkatkan lebih dari 2.500 jamaah di tahun 2020 mendatang.
“Kalau bisa lebih dari angka itu,” ucap Hega.
Baca Juga: Menag Fachrul Razi Akan Berangkatkan Umrah Korban First Travel yang Miskin
Di tempat yang sama, Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk Pegadaian, Harianto Widodo mengatakan, kerjasama ini merupakan bagian dari produk pembiayaan umrah dan wisata religi yang ditawarkan Pegadaian yang bernama Arrum Safar.
"Arrum Safar merupakan pembiayaan berbasis syariah untuk keperluan perjalanan wisata rohani seperti ibadah umroh atau perjalanan wisata halal lainnya dengan jaminan emas/berlian atau barang berharga lain seperti sertifikat tanah/bangunan, BPKB atau dokumen yang menunjukkan kemampuan membayar (SK/payroll gaji)," jelas Harianto Widodo.
Perseroan berharap, produk Arrum Safar ini menjadi produk unggulan yang diminati masyarakat sebagaimana produk Arrum haji atau tabungan emas yang lebih dulu diluncurkan.
Harianto melanjutkan, produk Arrum Safar disediakan bagi masyarakat yang akan menunaikan ibadah umrah atau melakukan perjalanan ziarah/wisata halal lain baik di dalam maupun luar negeri.
Hingga saat ini peluncuran produk Arrum Safar masih menunggu izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
“Sekarang masih dalam proses uji coba untuk internal karyawan Pegadaian. Jadi, belum diluncurkan untuk masyarakat luas karena masih menunggu izin OJK. Kerjasama ini merupakan bagian dari ihktiar mempersiapkan infrastruktur sehingga ketika izin OJK turun, produk ini dapat langsung diakses oleh masyarakat luas," pungkas Harianto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
RI Ekspor Kopi Robusta Asal Lampung dan Malang ke Mesir
-
IHSG Terus Meroket, Intip Saham-Saham yang Jadi Primadona Pagi Ini
-
Setelah Cukai, Produsen Kini Resah dengan Maraknya Rokok Ilegal
-
Pithaloka Batik Kini Merambah Pasar Internasional Berkat Rumah BUMN Pekalongan dari Telkom
-
Tak Bosan Pecah Rekor, Harga Emas Antam Tembus Rp 2.284.000 per Gram Hari Ini
-
Bank Mandiri Serap 63 Persen Dana Rp 55 Triliun dari Menkeu Purbaya
-
IHSG Hari Ini: Asing Lepas Rp 472 M, Stimulus 31 Triliun Bakal Jadi Penopang?
-
Bank Indonesia Buka Suara Disebut Jual Cadangan Emas 11 Ton
-
Harga Emas Hari Ini Naik Semua! Antam Tembus Rp 2.356.000, Emas UBS Meroket!
-
Marak Apartemen Kosong, Begini Caranya Biar Investasi Properti Tetap Cuan