Suara.com - PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menggandeng Blibli untuk memasarkan asuransi kendaraan bermotor dan asuransi properti. Kolaborasi ini menjadi strategi yang menguntungkan kedua belah pihak karena masing-masing mendapatkan value bisnis.
Menurut Diwe Novara selaku Direktur Pengembangan Bisnis Asuransi Jasindo, kolaborasi ini merupakan langkah awal Asuransi Jasindo dalam pengembangan pelayanan digital kepada para konsumennya.
“Pasalnya, dari riset yang kami miliki, banyak masyarakat mencari asuransi melalui platform E-Commerce. Ditambah lagi di tengah pandemi Covid-19 ini, masyarakat memerlukan pembelian asuransi yang simpel dan cepat, tanpa harus melakukan tatap muka,” kata Diwe, Kamis (17/9/2020).
Ia menambahkan, produk asuransi kendaraan bermotor milik Jasindo yang dijual di Blibli mencakup kerugian seperti kerusakan atau kehilangan kendaraan bermotor, tanggungjawab hukum untuk pihak ketiga, dan santunan terhadap pengemudi dan penumpang.
Selain itu, ada juga produk asuransi properti yang dijual dengan memberikan jaminan kerugian atau kerusakan pada properti yang disebabkan oleh kebakaran, sambaran petir, ledakan, kejatuhan pesawat dan kerusakan akibat asap.
“Kami menyambut baik kerja sama dengan Asuransi Jasindo dalam menghadirkan produk dan layanan asuransi kendaraan bermotor dan asuransi properti. Dengan menghadirkan produk asuransi ini secara online, pelanggan dapat memenuhi kebutuhan untuk proteksi asuransi dengan akses mudah di tangan mereka," kata Lay Ridwan Gautama, EVP of Digital Product and Automotive Category Blibli.
Lay juga menambahkan, kehadiran Asuransi Jasindo semakin melengkapi produk asuransi yang tersedia di Blibli serta memperkuat posisinya sebagai e-commerce yang menawarkan One Stop E-Shopping Experience di Indonesia.
Asuransi Jasindo kini yang merupakan bagian dari Holding Perasuransian dan Penjaminan yang dikenal dengan nama Indonesia Financial Group atau IFG, melakukan penandatanganan MoU dengan Blibli pada tanggal 17 September 2020 ini.
“Penandatanganan yang digelar di kantor pusat Asuransi Jasindo, menjadi awal langkah kami bersama Blibli untuk sama-sama menyasar pasar milenial melalui platform digital,” ujar Diwe.
Baca Juga: Jasindo Targetkan 1 Juta Hektare untuk Asuransi Tani di 2020
Kerjasama antara Asuransi Jasindo dan Blibli adalah bentuk nyata komitmen Asuransi Jasindo dalam memberikan pelayanan yang prima kepada para pelanggannya serta menjadi solusi dalam pembelian produk asuransi di era pandemi seperti sekarang.
“Dengan satu kali klik di aplikasi Blibli, masyarakat bisa membeli asuransi tersebut tanpa harus ribet mengurus administrasi. Tak hanya itu, pembelian asuransi melalui aplikasi Blibli pun akan mendapatkan nilai lebih, karena masyarakat akan mendapatkan voucher promo belanja sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” tutup Diwe.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Menangis di DPR, Dirut PLN Ungkap Dahsyatnya Kerusakan Infrastruktur Listrik di Aceh
-
Intip Gaji Syifa, WNI yang Viral Gabung Tentara Militer AS
-
Dari Pinjam Tetangga ke Pinjol, Tradisi Baru Jelang Ramadan
-
Target Harga BBCA Usai Sahamnya Ambles Hari Ini
-
Pulihkan Layanan Dasar, Kementerian PU Percepat Rehabilitasi Sanitasi Pascabencana di Aceh Tamiang
-
Juli Mulai Jual Beli, Proyek Pipa Gas Cisem II Ditargetkan Rampung Maret 2026
-
Indonesia-Inggris Resmi Teken Kemitraan Strategis EGP di London
-
Pipa Gas TGI Meledak, ESDM Jamin Produksi Lapangan Migas Rokan Bisa Operasi Lusa
-
Jamkrindo Syariah Beberkan Strategi Bisnis di 2026
-
Bos BI Akui Pencalonan Keponakan Prabowo Jadi Sentimen Rupiah Anjlok