Suara.com - Para pedagang di Pasar Tanah Abang mengeluhkan kondisi pasar setelah diperbolehkan buka pada PPKM Level 4 ini. Bagaimana tidak, meski dibolehkan buka, tetapi tidak ada pengunjung yang datang ke kios.
Salah satu pedagang Pasar Tanah Abang, Hidayat membenarkan kesepian pengunjung ke kios para pedagang. Walaupun ada, kata dia, hanya satu atau dua pengunjung saja.
Bahkan, Hidayat menggambarkan, saking sepinya pengunjung, pasar di Tanah Abang bisa untuk bermain sepak bola.
"Ada satu dua, cuman engga kaya dulu normal ya, itu kan pembeli jangankan santai, jalan susah, sekarang main bola juga bisa, bener-bener lowong, bisa diitung orang, satu dua lewat. Ditambah waktu bukanya dibatasi kan jam 2 tutup, kalau dulu kan bebas," ujar Hidayat, Kamis (29/7/2021).
Meski demikian, Hidayat yang berjualan sarung dan sajadah ini tetap buka untuk menjajakan dagangannya. Karena, jika tutup kondisi usaha justru makin akan terpuruk.
"Kalau kita semua tutup yang ada pasar makin anjlok jadi engga ada kabar bukanya, kalau udah buka, mau laku mau engga itu urusan belakangan, tapi orang tahu tanah abang buka," ucap dia.
Hidayat menuturkan, saat ini penjualannya terbantu dengan pelanggan-pelanggan lama yang tetap membeli langsung lewat whatsapp.
Akan tetapi, penjualan itu tidak cukup untuk mempertahankan usaha, hingga akhir tahun ini.
"Kalau online sih saya engga, tapi lewat WA aja, Tapi itu jauh, ini kita lawannya sabar. Ya satu dua potong kejual," tutur dia.
Baca Juga: Layanan Posyandu di Mataram Dihentikan Selama PPKM
Sebelumnya, Manajer Humas PD Pasar Jaya Gatra Vaganza membenarkan pembukaan kembali Pasar Tanah Abang pada Rabu (28/7/2021).
Pasar Tanah Abang kembali dibuka dengan protokol kesehatan yang sangat ketat. Selain menerapkan 5M, pedagang dan pengunjung juga wajib menunjukkan kartu vaksin Covid-19.
"Betul (pedagang dan pengunjung harus tunjukkan kartu vaksin), akan dicek di pintu masuk," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Banyak Peretas, OJK Perketat Aturan Keamanan Digital di BPR
-
Instran Minta Pemerintah Tak Hanya Hitung Untung-Rugi dari Pengembangan Transportasi Umum
-
Miris! 30 Persen Gaji Masyarakat untuk Bayar Ongkos Transportasi
-
Soal Kenaikan DMO, Bahlil: Kebutuhan Dalam Negeri Harus Dipenuhi Dulu
-
Pengusaha IHT Minta Pemerintah Membina, Bukan Binasakan Industri Tembakau
-
Bahlil: Realisasi Investasi Sektor ESDM Investasi Turun, PNBP Gagal Capai Target
-
Timothy Ronald dan Akademi Crypto Mendadak Viral, Apa Penyebabnya
-
Indonesia Raih Posisi Runner-up di Thailand, BRI Salurkan Bonus Atlet SEA Games 2025
-
Fenomena Demam Saham Asuransi Awal 2026, Kesempatan atau Jebakan Bandar?
-
IATA Awali Operasional Tambang di Musi Banyuasin, Gandeng Unit UNTR