Suara.com - Paypal adalah rekening virtual yang menyediakan layanan jasa transfer dan juga pembayaran secara online. PayPal memiliki jaringan yang kuat dan melayani berbagai transaksi keuangan antar negara, di mana semua hal tersebut telah dilakukan dengan menggunakan surat elektronik secara online.
Paypal bekerja dengan mengirimkan uang menggunakan kertas berupa cek dan wesel pos. Transaksi ini memiliki jaringan luas dan bisa dilakukan lintas negara. Paypal juga banyak dipilih para pebisnis online untuk melakukan transaksi.
Banyak sektor pelayanan publik beralih ke sistem digital. Termasuk dalam pembayaran online. Paypal kemudian menjadi sistem yang tak asing lagi bagi pengguna internet. Lalu apa itu paypal? Masyarakat Indonesia perlu mengenal paypal lebih jauh.
Merujuk pada bankrate.com menjelaskan, Paypal memiliki tingkat keamanan yang terbilang cukup baik dan terjamin jika dibandingkan fasilitas serupa.
Paypal menjadi alat transaksi online yang paling banyak digunakan secara global. Paypal memiliki beragam manfaat seperti untuk mengirimkan sejumlah dana kepada sesama pengguna Paypal.
Selain mengirimkan dana, Anda juga bisa menerima sejumlah transfer dari seseorang yang memiliki rekening Paypal.
PayPal dapat membantu menjaga kerahasiaan data diri ketika melakukan berbagai kegiatan belanja online.
Pembayaran melalui Paypal bisa dilakukan tanpa mengirimkan atau memberi tahu berbagai informasi perbankan yang biasanya akan tersimpan di dalam kartu kredit atau rekening pribadi yang lainnya.
Baca Juga: PPATK Endus Motif Politik Uang Disiapkan Jauh Hari Sebelum Pemilu
Cara Menggunakan Paypal di Indonesia
Cara menggunakan rekening Paypal di Indonesia umumnya tak berbeda dengan di negara-negara lain. Agar bisa menggunakan Paypal, pertama install akun paypal atas nama pribadi. Anda juga harus memiliki sejumlah dana di dalamnya untuk keperluan transaksi.
Di Indonesia sendiri, Paypal sedikit sulit untuk dimiliki, sebab nasabah harus memiliki kartu kredit terlebih dahulu sebelum dapat mengakses Paypal. Pasalnya akun Paypal harus terverifikasi menggunakan kartu kredit sebelum digunakan.
Sementara, kepemilikan kartu kredit di Indonesia juga terbilang sulit. Ada kebijakan bank yang harus dipenuhi sebelum nasabah meneken kebijakan pembukaan kartu kredit.
Penggunaan kartu kredit dalam akun Paypal memiliki peran yang krusial. Pasalnya untuk semua bank lokal di Indonesia tidak ada yang memberikan layanan penyetoran atau penambahan dana ke dalam akun Paypal. Sehingga, dana harus diambil dari kartu kredit yang dimiliki.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Tag
Berita Terkait
-
Uang Tunai di Zimbabwe Langka, Warga Transaksi Keuangan Lewat Ponsel
-
Kirim Uang ke Negara-negara Ini Kini Lebih Mudah dan Murah Dengan Cara Ini
-
Cara Daftar PayPal dan Layanan yang Tersedia
-
Jadi Bahan Fit and Proper Test, Begini Transaksi Keuangan Komjen Listyo
-
Profil Elon Musk, Orang Terkaya di Dunia Pendiri Tesla dan SpaceX
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
-
Youth Economic Summit 2025: Ekonomi Hijau Perlu Diperkuat untuk Buka Investasi di Indonesia
-
Apa Itu Opsen Pajak? Begini Perhitungannya
-
Suara Penumpang Menentukan: Ajang Perdana Penghargaan untuk Operator Bus Tanah Air
-
Youth Economic Summit 2025: Peluang Industri Manufaktur Bisa Jadi Penggerak Motor Ekonomi Indonesia
-
Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS 2025 Cair? Ini Kata Kemenkeu dan Realitanya
-
Youth Economic Summit (2025) : Indonesia Diminta Hati-hati Kelola Utang