Suara.com - PT Perususahaan Gas Negara Tbk atau PGN terus berinovasi dalam mengembangkan layanan pelanggan berbasis digital. Salah satunya melalui digital transformation dengan konsep pengalaman pelanggan atau customer experience.
Hal ini akan membuat publik juga semakin merasakan kehadiran PGN di tengah-tengah masyarakat.
"Ini merupakan bentuk inisiatif PGN untuk tetap relevan dengan pelanggan (customer), pasar (market), dan proses bisnis internal (internal business process)," ujar ujar Direktur Sales dan Operasi PGN Faris Aziz dalam keterangannya, Jumat (29/10/2021).
Dalam hal, tutur Faris, PGN juga meraih 5 penghargaan dalam ajang The Best Contact Center Indonesia 2021.
"Pencapaian ini merupakan penyemangat bagi PGN untuk terus berinovasi dan mengembangkan Contact Center dalam upaya peningkatan mutu pelayanan kepada masyarakat dan pelanggan setia. Sehingga kedepannya masyarakat akan semakin mudah dalam mendapatkan infomasi serta penanganan keluhan pelanggan dapat ditangani secar cepat dan tepat," tutur dia.
Dengan ketentuan standar layanan yaitu response time PGN kurang dari 8 jam, dan penanganan mulai dari layanan yang paling Critical dengan waktu respon maksimum 3 jam sampai dengan maksimum 24 jam untuk layanan permintaan risiko rendah.
"PGN Contact Center siap melayani 24 jam. Selain kendala atau keluhan, PGN terbuka terhadap pelanggan yang ingin menyampaikan kritik dan masukan tentang produk maupun layanan PGN agar kinerja kedepannya dapat lebih baik lagi," jelas Faris.
Di tahun 2021 ini, The Best Contact Center Indonesia digelar secara virtual dan ikuti oleh kurang lebih 349 peserta dari 40 perusahaan yang merupakan Lembaga negara BUMN, bank, asuransi dan jasa keuangan, perusahaan retail dan e-commerce. Sejak 2013 PGN telah menerima total 22 penghargaan dari berbagai macam kategori.
"Sebagai bagian dari Holding Migas PT Pertamina (Persero) PGN akan selalu berupaya meningkatkan performa dan layanan gas bumi. Tim Contact Center berkontribusi sebagai garda depan pelayanan maupun garda depan bisnis perusahaan yang berkomunikasi langsung dengan 500.000 pelanggan di berbagai sektor yang tersebar di 60 Kabupaten/Kota di Indonesia," tutup Faris.
Baca Juga: Gandeng BUMD Jabar, PGN Salurkan Gas Bumi ke Kawasan Perumahan Hingga Industri
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
ASN Bolos, Hak Pensiun Langsung Hilang
-
Aset Kripto Masuk Jurang Merah, Tekanan Jual Bitcoin Sentuh Level Terendah 6 Bulan
-
Rupiah Masuk Zona Hijau Lawan Dolar Amerika, Terangkat Sentimen Ini
-
Prabowo Panggil Dasco 2 Kali Sepekan: Urusan Perut Rakyat Jadi Taruhan
-
Bos OJK: Ada Tiga Cara Perkuat Pasar Modal Indonesia, Ini Kuncinya
-
IHSG Bergerak Dua Arah di Awal Sesi Jumat, Cermati Saham-saham Ini
-
Alasan Menkeu Purbaya Ngotot Gali Pajak dari Ekspor Emas
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Pengusaha Warteg Khawatir Omzet Anjlok Gegara Kebijakan Ini
-
Emas Antam Terpeleset Jatuh Jelang Akhir Pekan, Cek Rincian Harganya