Suara.com - Untuk menyempurnakan teknologi digital bagi kebutuhan nasabahnya, sejak 27 April 2022, BCA Digital resmi menghadirkan layanan transaksi BI-Fast Payment atau BI-Fast pada aplikasi mobile banking blu.
Dengan BI-Fast, maka nasabah blu semakin dapat menikmati beragam cara untuk transfer dana dengan biaya yang efisien, yakni Rp2.500 dan nasabah blu tetap bisa merasakan bebas biaya transfer online atau Rp0 dengan bluRewards.
“Keberhasilan blu menjadi salah satu platform bank digital yang menyediakan BI-Fast adalah satu langkah dari sekian banyak rencana pengembangan produk blu tahun ini. Fokus utama kami adalah mengakomodir sebanyak mungkin kebutuhan nasabah, sehingga blu bisa menjadi sahabat finansial sehari-hari yang bisa membantu nasabah mencapai financial goalsnya,” ujar Direktur Utama PT Bank Digital BCA, Lanny Budiati.
Nasabah blu bisa menggunakan layanan BI-Fast dengan minimum transaksi sebesar Rp5 ribu dan maksimal Rp250 juta. Lanny mengatakan, untuk dapat menikmati BI-Fast, nasabah cukup memiliki nomor handphone atau email yang terdaftar di aplikasi blu by BCA Digital. Nomor handphone atau email itu kemudian didaftarkan sebagai proxy address untuk menggantikan fungsi nomor rekening di BI-Fast.
“Tapi jika nasabah blu sudah lebih dulu mendaftarkan nomor handphone atau email di bank lain, tetap bisa melakukan update proxy address di blu,” kata Lanny.
Selain BI-Fast, blu juga menyediakan layanan transfer dana lainnya dengan berbagai pilihan biaya dan limit transaksi sesuai syarat dan ketentuan, antara lain transfer online, transfer LLG, dan transfer RTGS untuk mengakomodir berbagai kebutuhan nasabah.
Bank Indonesia (BI) telah meluncurkan layanan BI-Fast akhir 2021. BI-Fast beroperasi 24/7 dan waktu penyelesaian pembayaran hanya berdurasi sekitar 25 detik.
Menurut BI, dipaparkan bahwa transaksi layanan BI-Fast terus mengalami peningkatan dari bulan ke bulan. Per Maret 2022, transaksi BI-Fast meningkat signifikan secara month-to-month, yakni sebesar 43 persen.
Baca Juga: Era Metaverse Adalah Dunia Asyik yang Butuh SDM Andal di Bidang Teknologi Digital
Berita Terkait
-
Info Lengkap Halo BCA Whatsapp, Hubungi Nomor Ini Jadi Solusi Keluhanmu
-
Perkiraan Biaya Layanan BCA Setelah PPN 11 Persen, Ini Harga yang Akan Naik
-
11 Syarat Pengajuan KPR BCA, Berikut Masa Kerja yang Harus Dipenuhi
-
Cara Transfer BCA ke DANA di m-BCA, Bisa Dipakai untuk Bayar Belanja Online
-
7 Cara Transfer BCA ke Dana via M-Banking, Wajib Tahu Tips Ini Agar Tak Terkendala
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
IBOS EXPO 2026 Siap Digelar Awal Tahun, Buka Peluang Bisnis dan Dorong Pertumbuhan Wirausaha
-
Lowongan Magang Bank BTN Terbaru Januari 2026, Terbuka untuk Semua
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Kementerian PU Bangun Sekolah Rakyat Tahap II di 104 Lokasi
-
Tak Cuma Impor Solar, Impor Avtur Juga Akan Dihentikan
-
Purbaya Buka Opsi Diskon Tarif Listrik untuk Korban Banjir Sumatra
-
Kementerian PU Targetkan 1.606 Unit Huntara di Aceh-Tapanuli Rampung Sebelum Ramadhan
-
RDMP Balikpapan Alami Hambatan, Bahlil Tuding Ada Pihak Tak Suka RI Swasembada Energi
-
Harga Emas dan Perak Meroket Usai Sengketa Trump vs The Fed Makin Memanas
-
Bahlil: Hanya Prabowo dan Soeharto Presiden yang Resmikan Kilang Minyak