Suara.com - Wakil Menteri (Wamenaker), Afriansyah Noor menyaksikan penandatangan nota kesepahaman (MoU) antara AOTS Japan dan Binawan Group tentang Penempatan Tenaga Kerja Indonesia ke Jepang. MoU dilaksanakan di Binawan University Main Hall Jakarta pada Rabu, (29/6/2022).
Afriansyah Noor berharap, ke depan lebih banyak lagi bentuk kerja sama seperti yang dilakukan hari ini. Sebab, kerja sama ini dapat membantu peningkatan kompetensi dan penempatan pekerja Indonesia di lapangan kerja yang berkualitas di luar negeri.
"Kerja sama ini juga menjadi pembuktian bahwa SDM Indonesia juga kompeten, berkualitas, dan dapat bersaing dalam mengisi lapangan kerja yang membutuhkan skill dan kompetensi tinggi di luar negeri," tutur Afriansyah Noor.
Pada kesempatan tersebut, dia juga menyatakan dukungannya atas kerja sama antara AOTS Japan dan Binawan Group. Sebab dengan kerja sama tersebut dapat mendukung penyiapan tenaga kerja Indonesia agar memiliki kompetensi yang dibutuhkan pasar kerja dan berdaya saing di tingkat internasional.
"Kami juga yakin kerja sama antara AOTS Japan dan Binawan Group ini akan memperluas peluang kerja luar negeri bagi tenaga kerja Indonesia di Jepang, khususnya bagi yang memiliki skill dan kompetensi khusus," ucapnya.
Ia menegaskan, perluasan kesempatan kerja bagi pekerja dengan skill dan kompetensi di sektor formal sangatlah penting dan positif karena bisa memberikan devisa dan kesejahteraan yang lebih baik kepada pekerja dan juga bagi bangsa Indonesia.
Lebih lanjut ia mengatakan, kerja sama yang dibentuk AOTS Japan dan Binawan Group juga merupakan dukungan konkret kepada 9 Lompatan Menteri Ketenagakerjaan, khususnya dalam link and match ketenagakerjaan dan perluasan pasar kerja luar negeri.
Oleh karena itu, ia menyampaikan terima kasih kepada para stakeholder yang telah mendukung program dan implementasi kebijakan yang dikeluarkan Pemerintah Indonesia, khususnya Kemnaker.
Baca Juga: Family Sunday Movie Serap 18.720 Tenaga Kerja Kreatif
Berita Terkait
-
Penuhi Permintaan Arab Saudi, Menaker Lepas 150 Perawat Profesional: Jadilah Duta Bangsa
-
Kemnaker MoU dengan UT Guna Cetak SDM Berkualitas
-
Kemnaker Terus Dorong Upaya Peningkatan Kepesertaan Jaminan Sosial
-
376 Pekerja Migran Indonesia Diberangkatkan ke Korea Selatan Melalui Skema EPS
-
Kemnaker Teken MoU dengan Universitas Terbuka untuk Mencetak SDM Berkualitas
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Catat Waktunya! Emas Antam Bisa Tembus Rp 3 Juta/Gram Pekan Ini
-
Kemenperin Akan Guyur Dana Rp 318 Miliar untuk Pulihkan IKM Terdampak Banjir Sumatera
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Kekeringan Landa Padang, Kementerian PU Respon Cepat Krisis Air di Padang
-
PPRO Dorong Transformasi Bisnis Lewat Pendekatan Berbasis Pengalaman Konsumen
-
Jadi Calon Deputi Gubernur BI, Thomas Djiwandono Akui Sentimen Pasar Negatif
-
Jadi Kandidat Deputi Gubernur BI, Dicky Kartikoyono Usung Penguatan Sistem Pembayaran
-
Bawa Oleh-oleh Investasi Rp90 Triliun, Prabowo Disebut Bikin Investor Asing Makin Percaya RI
-
Nilai Tukar Rupiah Masih Ungguli Dolar AS, Ditutup ke Level Rp 16.782/USD
-
IHSG Menguat Tipis, Emiten Tambang Emas Berjaya