Suara.com - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengucapkan rasa terima kasih kepada para anak buahnya di jajaran Kementerian Keuangan yang hampir 3 tahun ini berjibaku melawan pandemi Covid-19.
Hal itu ia sampaikan dalam keterangan persnya saat kegiatan Kick-Off Hari Oeang Republik Indonesia (HORI) ke-76 dengan tema “Kemenkeu Satu : Sigap Hadapi Tantangan, Tangguh Kawal Pemulihan” di Kantor Pusat Bea dan Cukai hari ini, Jumat (30/9/2022).
"Saya ingin menyampaikan terima kasih kepada Anda semuanya yang selama 3 tahun dalam kondisi pandemi dengan risiko yang Anda juga hadapi, namun Anda tetap melayani dengan baik. Kementerian Keuangan salah satu dari nilai kita adalah pelayanan dan itu tidak kita korbankan meskipun dihadapkan pada pandemi,” ucap Sri Mulyani.
Hari Oeang tahun ini diperingati dalam suasana yang penuh harapan dalam menghadapi tantangan menuju pemulihan Indonesia. Peringatan Hari Oeang juga merupakan penguat dalam menanamkan nilai-nilai yang dimiliki Kementerian Keuangan, yaitu nilai integritas, sinergi, pelayanan, profesional, dan kesempurnaan.
Untuk itu, Menkeu menekankan agar seluruh pegawai dapat menjaga integritasnya sebagai identitas dari Kementerian Keuangan, serta menjaga profesionalisme dalam bekerja sebagai karakter diri untuk memberikan yang terbaik.
“Jaga integritas kalian, teman-teman kalian, dan institusi kalian. Jangan pernah digadaikan. Jadi integritas adalah hal yang tidak dijual belikan berapapun kalian ditawari. Karena itu adalah sesuatu yang priceless. Tidak ada harganya, tidak kita jual karena selalu menjadi identitas kita,” imbau Menkeu.
Selain itu, nilai sinergi diartikan agar seluruh Unit Eseleon I di lingkungan Kementerian Keuangan dapat saling bersinergi dan bekerja sama dalam menjaga keuangan negara sebagai Kemenkeu Satu.
“Setiap Anda punya peranan yang luar biasa penting untuk menjaga keuangan negara. Kemenkeu Satu karena kita bersinergi. Anda adalah satu keluarga Kementerian Keuangan. Satu keluarga menjaga uang negara,” tegas Menkeu.
Terakhir, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini berpesan agar seluruh jajaran Kementerian Keuangan dapat terus menjaga semangat dalam menjalankan tugas, serta selalu sigap dalam menghadapi tantangan untuk mengawal pemulihan.
Baca Juga: Menkeu Sri Mulyani Sebut Ada 'Luka Memar' Setelah Pandemi Covid-19 yang Harus Disehatkan
“Sigap hadapi tantangan, tangguh kawal pemulihan. Itulah tugas kita bersama. Selamat Hari Oeang. Mari kita merayakan dan kita tetap memberikan yang terbaik bagi Indonesia. Itu adalah bukti dari kalian yang tidak pernah lelah mencintai Indonesia,” pungkas Sri Mulyani.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda
-
Kapan Bansos BPNT Cair? Penyaluran Tahap Akhir Bulan November 2025, Ini Cara Ceknya
-
Youth Economic Summit 2025: Ekonomi Hijau Perlu Diperkuat untuk Buka Investasi di Indonesia
-
Apa Itu Opsen Pajak? Begini Perhitungannya
-
Youth Economic Summit 2025: Peluang Industri Manufaktur Bisa Jadi Penggerak Motor Ekonomi Indonesia
-
Kapan Kenaikan Gaji Pensiunan PNS 2025 Cair? Ini Kata Kemenkeu dan Realitanya
-
Youth Economic Summit (2025) : Indonesia Diminta Hati-hati Kelola Utang
-
BRI Terus Berkomitmen Majukan UMKM Sebagai Pilar Ekonomi Nasional