Suara.com - PT Taspen (Persero) menggandeng perusahaan asal Jepang Mitsubishi Estate untuk membangun gedung pencakar langit di Kawasan Sudirman. Gedung ini digadang-gadang akan menjadi gedung tertinggi di Indonesia.
Direktur Utama Taspen ANS Kosasih mengatakan, nantinya gedung yang digarap anak usaha PT Taspen Properti Indonesia ini memiliki tinggi 340 meter dengan 75 lantai. Gedung itu dibangun di lahan milik Taspen seluas 3,3 hektare
"Bukan hanya kawasan besar tapi ada dua bangunan tertinggi di Indonesia. Bangunan juga dirancang dengan teknologi anti gempa bumi," ujarnya dalam acara groundbreaking di kawasan sudirman Jakarta, Selasa (31/1/2023).
Kosasih melanjutkan, pembangunan gedung ini akan berlangsung selama 7 tahun dengan memakan nilai investasi sebesar Rp 10,6 triliun. Selain Mitsubishi Estate, pembangunan gedung ini juga bekerja sama dengan PT Benhil Property.
"Kami bersyukur Taspen dapat menerapkan sinergi ESG.Kerja sama Indonesia dan Jepang diwakili oleh Taspen," kata dia.
Kosasih berharap, proyek gedung pusat bisnis ini bisa menyerap 100.000 tenaga kerja selama pembangunan.
Untuk diketahui, pengembangan lahan Sudirman milik Taspen Group ini akan mengusung konsep one-stop service building menjadi super blok bernama Oasis Central Sudirman.
Sementara pengelolaannya akan menggunakan skema Bangun Guna Serah atau Build Operate Transfer yang akan dikelola konsorsium Mitsubishi Estate Co selama 50 tahun.
Saat ini, untuk gedung tertinggi di Jakarta dan Indonesia masih dipegang oleh Gama Tower (285,5 meter), Gedung itu memiliki lantai 64 lantai yang dimanfaatkan sebagai hotel dan perkantoran di wilayah Kuningan, Jakarta Selatan.
Baca Juga: Taspen Wakili Indonesia Sebagai Ketua Asosiasi Penyelenggara Jaminan Sosial Bagi ASN Pertama di Asia
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
ASN Bolos, Hak Pensiun Langsung Hilang
-
Aset Kripto Masuk Jurang Merah, Tekanan Jual Bitcoin Sentuh Level Terendah 6 Bulan
-
Rupiah Masuk Zona Hijau Lawan Dolar Amerika, Terangkat Sentimen Ini
-
Prabowo Panggil Dasco 2 Kali Sepekan: Urusan Perut Rakyat Jadi Taruhan
-
Bos OJK: Ada Tiga Cara Perkuat Pasar Modal Indonesia, Ini Kuncinya
-
IHSG Bergerak Dua Arah di Awal Sesi Jumat, Cermati Saham-saham Ini
-
Alasan Menkeu Purbaya Ngotot Gali Pajak dari Ekspor Emas
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Pengusaha Warteg Khawatir Omzet Anjlok Gegara Kebijakan Ini