Suara.com - Bank Mandiri bekerja sama dengan PT Trimegah Asset Managemen untuk menyediakan investasi reksa dana ke nasabah. Dalam kerja sama itu, Bank Mandiri menyediakan tiga reksa dana pilihan di berbagai kelas aset yang dapat diakses melalui fitur Livin’ Investasi di SuperApp Livin’ By Mandiri.
Lewat kolaborasi ini, nasabah Bank Mandiri bisa membeli produk Reksa Dana Pasar Uang (TRIM Kas 2 Kelas B) untuk nasabah yang memiliki profil risiko konservatif. Lalu Reksa Dana Pendapatan Tetap (Trimegah Fixed Income Plan) untuk nasabah yang memiliki profil risiko moderat dan Reksa Dana Saham (TRIM Kapital) untuk nasabah yang memiliki profil risiko agresif.
Senior Vice President Wealth Management Bank Mandiri Sista Pravesthi menyatakan produk reksa dana teranyar ini akan melengkapi jenis produk investasi untuk nasabah Wealth Management sesuai dengan toleransi risiko dan ekspektasi kenaikan nilai dari portofolio investasi.
"Dengan kerja sama ini, kami berharap nasabah dapat menangkap peluang, memaksimalkan perencanaan finansial, serta melakukan diversifikasi portofolio investasi dalam genggaman di mana pun dan kapan pun. Sehingga semakin dekat dengan tujuan keuangan mereka," ujar Sista dalam keterangannya, Kamis (10/8/2023).
Sista menyatakan dengan berbagai keunggulan layanan Livin by Mandiri, jumlah pengguna fitur Livin’ Investasi mengalami pertumbuhan mencapai hampir 120% secara year to date (ytd) dengan jumlah pengguna aktif mencapai hampir 400.000 investor per Juli 2023. Dari jumlah tersebut, lebih dari 70% merupakan investor baru.
Selain mempermudah nasabah untuk bertransaksi, Livin’ Investasi dari Bank Mandiri juga memungkinkan nasabah untuk memantau kinerja investasi secara real-time.
Adapun Trimegah Fixed Income Plan dan Trim Kapital telah menjadi dua reksa dana flagship Trimegah Asset Management pada kelas aset dengan tingkat risiko moderat dan agresif. Trimegah Fixed Income Plan merupakan reksa dana pendapatan tetap dengan karakteristik produk yang unik.
Lantaran produk ini memberikan tiga manfaat dalam satu produk yakni investasi, pendapatan berkala, dan proteksi jiwa.
Pertama, produk ini memberikan potensi pertumbuhan nilai investasi dari kenaikan harga obligasi.
Kedua, nasabah akan mendapatkan cashflow berkala melalui pembagian hasil investasi berupa cash dividend yang akan dibagikan setiap kuartal. Ketiga, produk ini dilengkapi dengan layanan asuransi jiwa dengan premi gratis tanpa medical check-up untuk para nasabah yang memenuhi persyaratan.
Baca Juga: Bank Mandiri Teken MoU dengan Otorita Ibu Kota Negara
Sedangkan Trim Kapital merupakan reksa dana saham yang diluncurkan sejak 1997 dan telah melalui berbagai siklus pasar. Maksimal 90% dari portofolio akan diinvestasikan pada instrumen ekuitas dengan pengelolaan yang aktif mengkombinasikan strategi indexing dan momentum stock.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Amartha Salurkan Modal Rp30 Triliun ke 3 Juta UMKM di Pelosok
-
Indonesia akan Ekspor Sarung Tangan Medis dengan Potensi Investasi Rp 200 Miliar
-
Permudah Kebutuhan Transaksi Warga, AgenBRILink di Riau Ini Hadirkan Layanan Jemput Bola
-
Dominasi Transaksi Digital, Bank Mandiri Dinobatkan sebagai Indonesias Best Transaction Bank 2025
-
Rahasia George Santos Serap 10.000 Lapangan Kerja Hingga Diganjar Anugerah Penggerak Nusantara
-
Jelang Akhir Tahun Realisasi Penyaluran KUR Tembus Rp240 Triliun
-
Jabar Incar PDRB Rp4.000 Triliun dan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
-
BRI Insurance Bidik Potensi Pasar yang Belum Tersentuh Asuransi
-
Cara SIG Lindungi Infrastruktur Vital Perusahaan dari Serangan Hacker
-
Dukung Implementasi SEOJK No. 7/SEOJK.05/2025, AdMedika Perkuat Peran Dewan Penasihat Medis