Suara.com - Bursa Efek Indonesia (BEI) mengeluarkan keputusan untuk mencabut surat persetujuan anggota bursa (SPAB) dari Dhanawibawa Sekuritas (TX) mulai hari ini, Jumat (22/9/2023).
Langkah ini dilakukan sesuai dengan ketentuan III.1.2 dan III.2.1 Peraturan Bursa Nomor III-G yang mengatur mengenai suspensi dan pencabutan persetujuan keanggotaan bursa.
Keputusan ini diumumkan melalui pengumuman dengan nomor Peng-00040/BEI.ANG/09-2023. Dhanawibawa Sekuritas, yang memiliki nomor registrasi 108 dan sandi TX berdasarkan SPAB-019/JATS/BEJ.I.1/V/1995 tanggal 22 Mei 1995, memiliki modal disetor dan modal dasar masing-masing sebesar Rp100 miliar.
Perusahaan Dhanawibawa Sekuritas memiliki izin usaha PEE dengan nomor KEP-01/PM/PEE/2002 yang diterbitkan pada 8 Januari 2002, serta izin usaha PPE dengan nomor KEP-121/PM/1992 yang diterbitkan pada 4 Maret 1992.
Pemegang saham utama Dhanawibawa Sekuritas adalah PT Rejeki Multi Cemerlang (99,999999%) dan PT Anugerah Karya Gembilang (0,000001%). PT Dhanawibawa Arthacemerlang telah beroperasi sejak tahun 1990 dan berpusat di Gedung BEI Tower I Lt. 17; Suite 1705, Jl. Jendral Sudirman Kav 52-53 – Jakarta 12190 – Indonesia.
Perusahaan ini bergerak dalam bidang perantara pedagang efek, agen kliring, penjamin emisi efek, dan manajer investasi atau penasihat keuangan. Pada tanggal 16 Desember 2013, ijin manajer investasi Dhanawibawa Arthacemerlang dicabut.
Berita Terkait
-
IHSG Diprediksi Bergejolak Hari Ini, Potensi Pelemahan Masih Kuat
-
BEI Terus Komitmen Lakukan Penguatan Ekosistem Pasar Modal dari Segala Lini
-
Bursa Efek Indonesia Buka Lowongan Kerja Besar-besaran, Minat Kamu?
-
Server Jual Beli Saham di RI Jadul, Bursa Efek Indonesia Mau Ganti Sistem
-
Saham Amman Mineral Naik Ugal-ugalan, Kena Pantau Bursa
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
-
6 Rekomendasi HP Murah Tahan Air dengan Sertifikat IP, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Aksi BRI Peduli dan Sungai Watch Pulihkan Fungsi Ekologis dan Kelestarian
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Rekomendasi Aplikasi Sekuritas Mirip Stockbit, Biaya Murah dan Terdaftar OJK
-
Siap-siap! Kantor Menkeu Purbaya Bakal Kenakan 'Pajak Gula' Buat Coca-cola Cs
-
Menkeu Purbaya: Saya Tak Suka Banyak Utang!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
Inovasi Teknologi Ramah Lingkungan dari Bekasi, Gunung Kidul dan Sukadana
-
Menkeu Purbaya Buka Opsi Turunkan PPN, Ditentukan Akhir Tahun
-
Imajinasi Iklim dari Pinggiran: Cerita yang Tak Terdengar di Forum-forum Megah Pemerintah
-
Pemerintah Tarik Utang Hingga Rp 501,5 Triliun, Wamenkeu Ungkap Realisasinya