Suara.com - PT ASABRI (Persero) menyerahkan sepenuhnya hak dan manfaat Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) di Komplek Lapangan Udara Abdulrachman Saleh kepada keluarga Prajurit TNI kebanggan bangsa yang menjadi korban dari jatuhnya Pesawat Tempur Super Tucano TT-3111 dan TT-3103 di Pasuruan, Jawa Timur dan korban kontak senjata dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.
Penyerahan dilakukan secara langsung oleh Direktur Hubungan Kelembagaan ASABRI - Khaidir Abdurrahman dan Komisaris Utama ASABRI - Fary Djemi Francis yang turut dihadiri oleh Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Marsma TNI Fairlyanto, S.T., M.A.P.
ASABRI merespon cepat dan memastikan manfaat diterima langsung secara tepat oleh keluarga selaku ahli waris. Total manfaat yang diserahkan kepada ahli waris oleh ASABRI yaitu sebesar Rp2.266.977.900,00.
Manfaat tersebut terdiri atas manfaat Tabungan Hari Tua (THT) dan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) termasuk manfaat Beasiswa kepada maksimal dua orang Putra-Putri Almarhum yang masih terdaftar dalam Lembaga Pendidikan Formal.
Adapun rincian besar manfaat yang diterima masing-masing ahli waris yaitu sebagai berikut:
1. Ny, Erma Widyarini, ahli waris Marsma TNI (Anumerta) Alm. Widiono Hadiwijaya, S.A.P., M.Si., sebesar Rp469.191.600,00
2. Ny. Suprihatin, ahli waris Marsma TNI (Anumerta) Alm. Subhan, ST., M.A.P., sebesar Rp441.581.200,00
3. Ny. Khaeruni Syamsudin, ahli waris Kolonel Penerbang (Anumerta) Alm. Sandhra Gunawan, S.Sos., M.I.Pol.,sebesar Rp453.204.900,00
4. Ny. Dian Nuraini Handogo, ahli waris Letkol Penerbang (Anumerta) Alm. Yuda Anggara Seta, S.Sos., sebesar Rp445.556.200,00
5. Ny. Anisa Nofiana, ahli waris Kopda (Anumerta) Alm. Mohammad Sugeng, sebesar Rp457.444.000,00
Manajemen ASABRI menyampaikan bela sungkawa kepada keluarga prajurit TNI AU yang menjadi korban.
”Kami mewakili Dewan Komisaris, Jajaran Direksi dan seluruh Karyawan ASABRI turut beduka dan menyampaikan bela sungkawa kepada keluarga Prajurit TNI yang Gugur dalam Kontak Tembak dengan KKB di Papua 29 Mei 2023 dan kepada keluarga Prajurit TNI AU yang Tewas pada Kecelakaan Pesawat Super Tucano pada 16 November 2023 di Pasuruan Jawa Timur.” ungkap Khaidir Abdurrahman.
”Almarhum merupakan prajurit-prajurit terbaik yang dimiliki bangsa Indonesia, kususnya TNI Angkatan Udara. Untuk itu, Saya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada ASABRI yang sudah memberikan santunan kepada Ahli Waris. Semoga Santunan yang diberikan dapat bermanfaat dan turut membantu Ahli Waris”, terang Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Marsma TNI Fairlyanto, S.T., M.A.P.
ASABRI merupakan BUMN yang mengemban amanah sebagai pengelola Asuransi sosial prajurit TNI, anggota Polri, dan ASN Kemhan Polri senantiasa menjaga intergritas dan meningkatkan kualitas layanan dalam mengelola 4 Program Utama yaitu Program Tabungan Hari Tua (THT), Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKm), dan Jaminan Pensiun (JP). ASABRI akan selalu berkomitmen untuk menjadi Sahabat Perjuangan Anda Sepanjang Masa.
Berita Terkait
-
Medan Terjal Dan Cuaca Ekstrem, TNI AU Belum Bisa Evakuasi Seluruh Bagian Pesawat Super Tucano Yang Jatuh Di Pasuruan
-
Profil Marsma Fairlyanto, Danlanud Abdulrachman Saleh Dimutasi Usai Kecelakaan Super Tucano
-
Panglima TNI Takziah ke Keluarga Prajurit yang Gugur dalam Kecelakaan Pesawat Super Tucano di Pasuruan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Akhir Tahun Realisasi Penyaluran KUR Tembus Rp240 Triliun
-
Jabar Incar PDRB Rp4.000 Triliun dan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
-
BRI Insurance Bidik Potensi Pasar yang Belum Tersentuh Asuransi
-
Cara SIG Lindungi Infrastruktur Vital Perusahaan dari Serangan Hacker
-
Dukung Implementasi SEOJK No. 7/SEOJK.05/2025, AdMedika Perkuat Peran Dewan Penasihat Medis
-
Fakta-fakta RPP Demutualisasi BEI yang Disiapkan Kemenkeu
-
Rincian Pajak UMKM dan Penghapusan Batas Waktu Tarif 0,5 Persen
-
Tips Efisiensi Bisnis dengan Switchgear Digital, Tekan OPEX Hingga 30 Persen
-
Indef: Pedagang Thrifting Informal, Lebih Bahaya Kalau Industri Tekstil yang Formal Hancur
-
Permata Bank Targetkan Raup Rp 100 Miliar dari GJAW 2025