Suara.com - Calon presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo menyampaikan pentingnya investasi sebagai modal utama dalam menciptakan lapangan kerja.
Hal itu ia sampaikan usai ditanya Prabowo Subianto terkait tingginya jumlah lulusan sekolah/sarjana yang menganggur.
"Kesulitan mencari pekerjaan merupakan masalah yang serius di mata masyarakat. Ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan, yang pertama adalah menciptakan peluang investasi yang besar dengan memastikan penerapan hukum yang efektif, kepastian hukum yang transparan, akuntabel, mudah, dan efisien dalam layanan," ungkap Ganjar Pranowo dalam Debat Pertama Calon Presiden Pemilu Tahun 2024 pada Selasa (12/12/2023).
"Tanpa langkah-langkah ini, investor akan enggan, mereka akan meninggalkan atau bahkan tidak bersedia datang," sambung eks Gubernur Jateng tersebut.
Selain itu, kata Ganjar, pemerintah perlu memberikan fasilitas kepada investor yang bersedia menanamkan modalnya di Indonesia. Ini bisa dilakukan melalui penyediaan kawasan industri, insentif pajak, dan kemudahan perizinan usaha atau ease of doing business.
Setelah langkah tersebut diimplementasikan, Ganjar menyebut bahwa hal selanjutnya yang perlu dipersiapkan adalah sumber daya manusia (SDM). Menurutnya, keberlanjutan SDM menjadi kunci untuk menarik investasi dan menciptakan lapangan kerja.
"Solusinya adalah pendidikan vokasi. Tidak ada jalan lain. Selain itu, SDM ini harus mendapatkan jaminan pendidikan selama 12 tahun secara gratis. Ini akan menjadi dorongan agar mereka dapat berkembang," tegas Ganjar.
Lebih lanjut, Ganjar berkeinginan memberikan kesempatan kepada satu anak dari keluarga miskin untuk mendapatkan pendidikan hingga perguruan tinggi. Hal ini diharapkan dapat menciptakan lebih banyak peluang kerja untuk masyarakat.
Untuk mewujudkan misi tersebut, Ganjar menekankan pentingnya kerjasama lintas sektoral antara pemerintah pusat dan daerah. Sebagai contoh, ia merinci beberapa proyek kawasan ekonomi kreatif (KEK) di Jawa Tengah yang sedang dijalankan untuk mendukung misi tersebut.
Baca Juga: Janji Ganjar Mau Jebloskan Koruptor Ke Nusakambangan, Memang Bisa Jera?
"Kerjasama antara Kawasan Industri Kendal dan lebih dari 100 sekolah vokasi sudah terjalin. Kawasan Industri di Batang juga sedang kita kembangkan, bahkan dengan pembangunan sekolah," jelas Ganjar.
Berita Terkait
-
Cak Imin Kepergok Buru-buru Lari Keluar KPU Usai Debat Capres, Ada Apa?
-
Siapa Harun Al Rasyid yang Disebut Anies di Debat Capres? Begini Kronologi Kematiannya
-
Dalam Debat Capres Anie Baswedan Ingin Berantas Korupsi dari Hulu ke Hilir, Guru Besar Ubaya: Solusinya Cerdas
-
Puji Materi Anies di Debat Perdana, Prof Hesti: Isinya Daging Semua
-
Janji Ganjar Mau Jebloskan Koruptor Ke Nusakambangan, Memang Bisa Jera?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Emas Antam Turun Harga di Logam Mulia, Tak Mampu Tembus Rekor Tertinggi
-
IHSG Bangkit di Awal Perdagangan Kamis ke Level 9.052, Tapi Rawan Koreksi
-
Indonesia Hadapi Kesenjangan Adopsi AI: 93% Profesional Terpapar, Namun Organisasi Belum Siap
-
Prabowo Kenalkan Prabowonomics di Hadapan Pemimpin Dunia, Apa Itu?
-
QRIS Segera Digunakan di China dan Korsel, India Bakal Menyusul
-
OJK Investigasi Kerugian Kasus Penipuan Kripto dari Youtuber Timothy Ronald
-
Harga Emas Antam Hari Ini 22 Januari, Tren Lanjutkan Kenaikan Prospek
-
IHSG Diproyeksi Tertekan Pencabutan Izin, Masih Ada Sentimen Positif Rebound
-
Cek di Sini, BEI Buka Lagi Perdagangan 8 Emiten Usai Digembok
-
Harga Emas Lanjutkan Tren Penguatan, di Pegadaian Meroket Berturut-turut