Suara.com - PT Cahaya Bumi Rezeki Tbk membatalkan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Hal itu terungkap pada laman e-IPO, Selasa (2/4/2024) yang tersurat IPO batal.
Sebelumnya, perusahaan jasa penunjang pertanian itu akan melepas sebanyak 300 juta saham baru bernominal Rp10 per lembar atau setara dengan 23,08 persen dari modal ditempatkan dan disetor usai IPO.
Caranya, pemegang merek dagang CBR ini melakukan penawaran awal dalam rentang harga Rp95-Rp100 per lembar mulai tanggal 19-21 Maret 2024.
Sehingga nilai IPO ini berkisar Rp28,5 miliar hingga Rp30 miliar.
OJK diharapkan menerbitkan pernyataan efektif IPO pada tanggal 28 Maret 2024.
Jika sesuai jadwal tersebut, maka bersama Shinhan Sekuritas Indonesia selaku penjamin pelaksana emisi efek melakukan penawaran umum pada tanggal 2-4 April 2024.
Rencananya, 65,3 persen dana hasil IPO untuk belanja modal seperti pembelian alat dengan excavator, dump truck dan bulldozer.
Sedangkan sisanya untuk modal kerja seperti pembiayaan kebutuhan operasional sehari-hari mulai dari pembayaran gaji karyawan, pembayaran terkait bahan bakar dan pemeliharaan seluruh alat-alat berat.
Baca Juga: Emiten ELIT Raih Pendapatan Rp 319 Miliar dan Kantongi Laba Bersih Rp 17 Miliar di 2023
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Menteri Bahlil Mau Swasembada BBM Lewat RDMP Kilang Balikpapan
-
Cek Harga Kurs Dolar AS di Mandiri, BNI, BRI dan BCA Hari Ini
-
Daftar Saham Potensi Indeks MSCI Februari 2026, Ada BUMI Sampai BUVA
-
Menuju Swasembada, YSPN Salurkan Empat Ton Beras ke Bali
-
Harga Minyak Dunia Terguncang: Geopolitik AS, Iran dan Venezuela Jadi Penentu
-
Ketegangan Iran Picu Kenaikan Harga Minyak, Brent Tembus 64 Dolar AS per Barel
-
Gen Z Mulai Tertarik Daftar Haji, Pertumbuhan Tabungan GenHajj Terus Meroket
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai hingga Beras Makin Murah