Suara.com - Saat Mudik Lebaran 2024, para pengguna sepeda motor bepergian menuju kampung halaman dengan berbagai cara. Antara lain ikut serta dalam program mudik bersama, sementara kendaraan kesayangan diangkut pakai truk atau kereta api.
Dikutip dari rilis resmi PT Astra Honda Motor sebagaimana diterima Suara.com, dalam menyambut semarak Ramadan dan Lebaran 2024, perusahaan sepeda motor ini menghadirkan berbagai bentuk apresiasi kepada konsumen loyal.
Salah satu yang terpenting adalah disiapkannya teknisi Honda yang siaga melayani konsumen melalui layanan Astra Honda CARE (Customer Assistance Road Emergency) di 21 kota di Indonesia sebagai layanan pertolongan darurat di jalan.
Hal ini memberikan kenyamanan bagi para pemudik yang bepergian menggunakan sepeda motor dari tempat mereka bermukim mau pun yang membawa motor lewat program pengangkutan kendaraan Mudik Lebaran 2024. Yaitu selalu ada pendampingan teknisi bila terjadi kendala akan tunggangan mereka.
Selain itu, AHM memberikan pelayanan 7x24 jam Honda Customer Care Center bagi pemudik yang membutuhkan layanan darurat. Konsumen dapat menghubungi Honda Customer Care Center di nomor telepon: 1-500-989.
Masih sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen loyal sepeda motor Honda, AHM juga melaksanakan program Bale Santai Honda (BSH) dan Lebaran Nusantara Honda 2024, untuk mendampingi perjalanan pemudik sepeda motor.
Di Bale Santai Honda tersedia ruang istirahat ber-AC, musala, televisi, makanan dan minuman ringan gratis, alat pijat elektrik, servis motor, sampai penjualan suku cadang, hingga sepeda motor Honda.
Bale Santai Honda hadir menemani perjalanan mudik bagi konsumen yang melakukan perjalanan dengan sepeda motor.
AHM bersama jaringan Main Dealer menyediakan 181 Bale Santai Honda yang terdiri dari 12 Posko Mudik Honda yang tersebar di pulau Jawa, 14 AHASS Siaga+ yang berada di sepanjang jalur mudik Lampung, Jawa, hingga Bali, serta 155 AHASS Siaga yang berada di Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Pulau Kalimantan dan Pulau Sulawesi.
Baca Juga: Lebaran 2024: Kemenhub dan Polri Melepas 2.559 Konsumen Honda Mudik Bersama
Posko Mudik ini beroperasi 5-15 April 2024 dan keterangan lengkapnya bisa disimak di seluruh aplikasi konsumen Honda.
Kemudian, AHM bersama Direktur Sarana Transportasi Jalan Kementerian Perhubungan RI Danto Restyawan, Director Regident Korlantas Polri Brigadir Jenderal Polisi Drs. Yusri Yunus, dan President Director PT Astra Honda Motor (AHM) Susumu Mitsuishi, serta Executive Vice President Director AHM Thomas Wijaya pada Sabtu (6/4/2024) pagi melepas 2.559 konsumen setia sepeda motor Honda.
Para konsumen ini pulang ke kampung halaman melalui program Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) yang telah memasuki tahun penyelenggaraan ke-16.
Seluruhnya diangkut menggunakan 59 unit bus eksekutif dan sepeda motor kesayangan para pemudik sudah diberangkatkan PT AHM lebih awal sebanyak 1.109 unit dari lapangan parkir Bhanda Ghara Reksa, Kelapa Gading, Jakarta Utara dengan tujuan Yogyakarta dan Semarang.
Kemudian untuk arus balik dari libur Lebaran, AHM menfasilitasi 22 unit bus untuk sekitar 800 pemudik yang akan kembali ke Jakarta. Juga 10 truk untuk mengangkut 400 sepeda motor pemudik pada 14 April 2024 melalui program Balik Bareng Honda (BBH) 2024.
Daftar nomor penting dan pantuan lokasi Bengkel Siaga Honda:
Berita Terkait
-
Aturan Baru, OJK Bisa Ajukan Gugatan Pelaku Usaha Jasa Keuangan
-
YLKI Catat 1.977 Aduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Paling Dikeluhkan
-
Survei Bank Indonesia Laporkan Keyakinan Konsumen Alami Penurunan, Ini Faktornya
-
Indonesia Raih Posisi Runner-up di Thailand, BRI Salurkan Bonus Atlet SEA Games 2025
-
Kasus Pelanggaran Konsumen, dr. Richard Lee Diperiksa Sebagai Tersangka di Polda Metro Besok
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Investor Asing Borong Saham Rp4,05 Triliun Sejak Awal Tahun
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Proyek Kilang RDMP Balikpapan Habiskan 115 Ribu Ton Semen
-
Lampaui Rata-Rata Nasional, Produktivitas Jagung Dekalb Capai 7 Ton per Hektare
-
BCA Digital Bagikan Strategi Resolusi Finansial 2026
-
Harga Emas Antam di Level Rp2,88 Juta per Gram pada Sabtu
-
Laka Kerja di PLTU Sukabangun Memakan Korban, Manajemen Audit Seluruh Mitra
-
Benarkah MBG Bebani Anggaran Pendidikan?
-
Ini Tips Rencanakan Mudik Sekaligus Ide Liburan Bersama Keluarga