Suara.com - PT Nayaka Era Husada sebagai penyelenggara Program Jaminan Pelayanan Kesehatan Masyarakat kembali meraih Sertifikasi Akreditasi Paripurna dalam mengelola Klinik Pratama. Setelah sukses meraih Sertifikasi Akreditasi Paripurna untuk 55 Klinik yang tersebar diberbagai wilayah pulau Jawa, Sumatera dan NTB di tahun 2023, kini Nayaka kembali meraih hasil sempurna dalam mengelola 6 Klinik Perusahaan PT. HM Sampoerna yang berada di Surabaya, Malang, Probolinggo, Sukorejo Pasuruan dan Karawang dengan predikat Sertifikasi Akreditasi Paripurna pada bulan Mei Tahun 2024 dari Kementerian Kesehatan RI.
Berdasarkan Permenkes/PMK Nor 34 tahun 2022 serta Keputusan Menteri/KMK No 1983 Tahun 2022 telah mewajibkan untuk setiap fasilitas Pusat Kesehatan Masyarakat, Klinik, Laboratorium Kesehatan, Unit Transfusi Darah, Tempat Praktik Mandiri Dokter, dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi untuk memenuhi standar Akreditasi yang ditetapkan Pemerintah.
Tujuan Akreditasi ini untuk meningkatkan mutu kerja dengan perbaikan berkelanjutan pada system penyelenggaraan pelayanan klinis sesuai standar akreditasi klinik, yakni meliputi tata Kelola klinik, peningkatan mutu dan Kesehatan pasien serta penyelenggaraan Kesehatan perorangan.
Fasilitas kesehatan bagi karyawan sangat penting untuk menjaga dan meningkatkan produktivitas pekerja dengan layanan yang aman, nyaman dan bertatakelola baik, wajib dipenuhi oleh Pengelola Klinik sesuai ketentuan peraturan pemerintah.
Bertempat di Ruang Jawara Plant HM Sampoerna Rungkut II Surabaya pada hari Kamis tanggal 27 Juni 2024, Direksi PT Nayaka Era Husada menyerahkan secara langsung Sertifikasi Akreditasi Paripurna kepada 6 Penanggungjawab Klinik HM Sampoerna yang dihadiri dan disaksikan Manajemen PT HM Sampoerna.
Dalam sambutannya Direktur PT. Nayaka Era Husada, Tri Candra Kartika menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada Manajemen PT. HM Sampoerna yang telah memberikan kepercayaan dan dukungannya untuk mengelola 6 klinik perusahaan sehingga dapat meraih Sertifikasi Akreditasi Paripurna.
"Kami berkomitmen terus meningkatkan standar layanan yang bermutu dan berkualitas bagi karyawan perusahaan, peserta program BPJS Kesehatan, Asuransi Mandiri dan Umum melalui Program Managed Care, Third Party Administration (TPA), Administrative Service Only (ASO), In House Clinic dan Medical Check Up (MCU) dengan manfaat layanan tambahan lebih baik," ucapnya.
Berita Terkait
-
Pencairan JKP Terus Meningkat Setiap Tahun, Efek Sistem Pegawai Kontrak dan PHK Massal?
-
BPJS Ketenagakerjaan Kena Retas, Netizen Ramai Beri Komentar Sarkas:Negara Open Source
-
Tak Cuma PDN Kominfo, Kini BPJS Ketenagakerjaan Diduga Jadi Korban Peretasan Hacker
-
BPJS Ketenagakerjaan Kenalkan Dunia Kerja Pada Anak lewat Kids Go to Office
-
Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan Kian Mudah lewat Danamon
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
Terkini
-
3 Fakta Mobil Bank Bawa Uang Rp 4,6 Miliar Terbakar Habis
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Harga Emas Antam Melonjak Tajam Hari Ini, Cek Rinciannya
-
Ekonom Nilai Aksi Buyback BMRI Demi Stabilitas Pasar
-
IHSG Menghijau di Awal Sesi, Kembali ke Level 8.400
-
IHSG Diprediksi Menguat Lagi: Wall Street dan Bursa Saham Asia Lanjutkan Tren Positif
-
Audit Ketat dan Suntik Mati Dapur 'Nakal': Bagaimana Nasib Program Makan Bergizi Gratis?
-
Bank Mega Syariah Optimistis Raih Kinerja Positif Hingga Akhir Tahun
-
Data Uang Nganggur di Pemda Berbeda, BI: Itu Laporan dari Bank Daerah
-
Harga Emas Pegadaian Naik Tiga Hari Berturut-turut, Makin Dekat Rp 2,5 Juta