Suara.com - Pertamina EP Cepu (PEPC) Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina kembali menerima penghargaan di kancah internasional.
Kali ini dua penghargaan bergengsi berhasil didapatkan dari Asian Management Excellence Award 2025 yakni kategori Indonesia Executive of The Year untuk Direktur Utama, Muhamad Arifin dan Indonesia Health and Wellness Initiative of The Year 2025.
Dibawah kepemimpinan Arifin, PEPC Regional Indonesia Timur berhasil mencapai produksi sebesar 84,902 BOPD untuk minyak dan 653.37 MMSCFD untuk Gas di tahun 2024.
Pencapaian gas meningkat 108% dibandingkan tahun sebelumnya, selain itu Regional Indonesia Timur melakukan pengeboran 3 sumur pengembangan dan 5 sumur eksplorasi untuk mendukung pemerintah dalam ketahanan energi masa depan.
Melalui beberapa strategi bisnis yaitu mempertahankan baseline, pertumbuhan produksi, meningkatkan daya saing dan nilai tambah dengan mengedepankan aspek keselamatan kerja, Muhamad Arifin memastikan PEPC Regional Indonesia Timur beroperasi secara efisien dengan tetap menjunjung tinggi nilai nilai lingkungan, sosial dan tata kelola untuk menjamin keberlanjutan bisnis.
Tangung jawab sosial perusahaan (CSR) untuk memastikan bahwa operasi PEPC memberikan manfaat bagi masyarakat juga menjadi perhatian Direktur Utama.
Sepanjang tahun 2024 PEPC Regional Indonesia Timur telah melaksanakan 131 program CSR yang berfokus pada pengembangan ekonomi, kelestarian lingkungan, kesehatan, dan pendidikan bagi masyarakat adat. Keyakinannya bahwa perusahaan harus berkontribusi positif bagi masyarakat.
Upaya-upaya ini telah membawa Arifin dan PEPC Regional Indonesia Timur meraih penghargaan Indonesia Executive of the Year - Oil & Gas.
“Keberhasilan peningkatan kinerja di 2024 merupakan hasil kerja bersama, dengan tetap mengedepankan aspek keselamatan kita berhasil mendorong PEPC Regional Indonesia Timur bertumbuh bukan hanya dari sisi operasi produksi tetapi juga dalam memperbesar manfaat bagi kelestarian lingkungan dan pengembangan masyarakat. Jadi penghargaan ini untuk kita semua,” ujar Arifin ditulis Jumat (14/2/2025).
Baca Juga: Tindak Ilegal Tapping Avtur, Pertamina Apresiasi TNI AL Lantamal I Belawan
Penghargaan diberikan di Bangkok pada 05 Februari 2025 dan PEPC Regional Indonesia Timur juga mendapatkan Indonesia Health and Wellness Initiative of The Year 2025 melalui program ATRAKTIF yang diluncurkan untuk meningkatkan derajat kesehatan para pegawai.
“Intervensi diet sehat ini diawasi dan dipandu oleh ahli gizi sesuai dengan kondisi kesehatan. Para pegawai dapat memilih jenis olahraga apa saja dan mencatatnya diaplikasi yang terpasang di ponsel atau jam tangan olahraga dan secara rutin perusahaan mengadakan ajang olahraga bersama serta monitoring berkala. Program atraktif ini juga sudah memecahkan rekor MURI untuk Akumulasi Pengurangan Kalori terbanyak untuk karyawan satu perusahaan dalam jangka waktu 6 bulan,” jelas Vendy Hendrawan Suprapto, Sr Manager HSSE.
Hasil utama dari penelitian ini adalah mengukur indeks massa tubuh, lingkar pinggang, profil lipid, tekanan darah, dan kadar glukosa.
Pada tindak lanjut akhir, 52% dari 48 pekerja yang mengalami hipertensi terkendali (menurun dibandingkan dengan data awal), 62% dari 39 pekerja yang mengalami diabetes terkendali (normal dibandingkan dengan data awal), 55% dari 152 pekerja yang mengalami dislipidemia mendapatkan profil lipid yang normal, dan 53% dari 105 pekerja yang mengalami obesitas menjadi tidak mengalami obesitas.
Karena berhasil mendorong para pekerja untuk memiliki gaya hidup yang lebih sehat, program ATRAKTIF berhasil meraih penghargaan Indonesia Health and Wellness Initiative of the Year - kategori Oil & Gas.
Asian Management Excellence Awards adalah penghargaan yang diselenggarakan rutin oleh Majalah Asian Business Review, media publikasi terkemuka yang mengapresiasi perusahaan-perusahaan di Asia pada kategori kepemimpinan, kerja sama tim, program keterikatan pekerja, inisiatif program inovasi, kesehatan, inisiatif program inklusivitas dan keberagaman.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Harga Emas Dunia Stagnan Awal Pekan, Waspada Tekanan Jual di Tengah Rally Saham
-
Laba Bersih NCKL Melambung 35 Persen di 9M25, Manajemen Ungkap Laporan Hari Ini
-
Rahmad Pribadi Jamin Ketersediaan Pupuk Subsidi hingga Akhir 2025
-
Fundamental Kuat dan Prospektif, BRI Siapkan Buyback Saham
-
LRT Jabodebek Bisa Tap In dengan QRIS NFC Android, iPhone Kapan Nyusul?
-
Harga Emas Dunia Diramal Bertahan di Atas US$ 4.000, Emas Lokal Bakal Terdampak?
-
6.000 Karyawan Kena PHK, CEO Microsoft Lebih Berminat Gunakan AI
-
Tol Padaleunyi Terapkan Contraflow Selama 10 Hari Pemeliharaan Jalan, Cek Jadwalnya
-
4 Bansos Disalurkan Bulan November 2025: Kapan Mulai Cair?
-
Dukung FLOII Expo 2025, BRI Dorong Ekosistem Hortikultura Indonesia ke Pasar Global