Suara.com - Sebuah akun TikTok bernama “rekrutmen.program4” memposting foto info lowongan kerja (loker) di McDonald's Indonesia.
Dalam postingan itu, ada beberapa persyaratan atau kualifikasi yang dibutuhkan McDonald's Indonesia, yaitu:
- pria dan wanita
- pendidikan minimal SMA/sederajat
- pribadi ramah, semangat dalam bekerja
- bersedia bekerja shift (part time/full time)
- Penempatan kerja di seluruh McDonald's Indonesia sesuai domisili pelamar
Postingan itu juga menuliskan beberapa keuntungan yang didapat jika diterima bekerja di McDonald's Indonesia, seperti:
- gaji Rp3juta-Rp4,5 juta per bulan
- BPJS lengkap
- jenjang karier yang baik
- tunjangan
- bonus
- mendapatkan makanan dan minuman gratis
Untuk posisi yang dibutuhkan adalah:
- cashier
- sales promotion/SPG
- crew
- crew member
- crew restoran
“Lowongan Kerja McDonald’s Indonesia. Info pendaftaran klik link di bio INGAT PENDAFTARAN GRATIS…!!!” tulis di keterangan postingan akun TikTok tersebut.
Dikutip dari laman turnbackhoax.id, Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) menelusuri kebenaran info loker di McDonald's Indonesia dengan mengakses laman resmi McDonald’s Indonesia, mcdonalds.co.id.
Di laman mcdonalds.co.id, tertera bagian “karir”. Saat di klik, McDonald's Indonesia membuka lowongan pekerjaan hanya untuk posisi crew.
Tugas seorang crew yaitu bertanggung jawab untuk melayani pengunjung restoran agar pengalaman mereka menyenangkan.
Baca Juga: CEK FAKTA: Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Indonesia
Tanggung jawab seorang crew termasuk membina hubungan baik dengan pengunjung, menyajikan makanan dengan kualitas baik, serta memastikan kondisi restoran dalam keadaan bersih.
Saat mengeklik “daftar”, muncul pemberitahuan bahwa saat ini McDonald’s Indonesia sudah memiliki kandidat crew untuk segera dilanjutkan ke proses rekrutmen berikutnya.
Dalam pemberitahuan tersebut McDonald’s Indonesia juga mengimbau agar calon pelamar berhati-hati terhadap informasi rekrutmen yang bukan berasal dari sumber resmi McDonald’s Indonesia.
"Mohon untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap segala bentuk penipuan berkedok undian berhadiah atau lowongan kerja yang mengatasnamakan McDonald’s Indonesia. McDonald’s Indonesia tidak bertanggung jawab atas informasi ataupun kegiatan yang dilakukan oleh pihak lain selain yang secara resmi diberikan oleh McDonald’s Indonesia. Informasi terbaru dan akurat dapat ditemukan pada website resmi McDonald’s Indonesia," tulis pesan di situs resmi McDonald's Indonesia.
Dalam bekerja, McDonald's Indonesia menerapkan budaya McACC (Accountable, Care, Credible) untuk seluruh karyawan.
Setiap karyawan diharapkan menjadi seseorang yang bertanggung-jawab. Setiap karyawan diapresiasi hasil kerjanya, dan diberikan feedback yang membangun agar karyawan dapat terus belajar mengembangkan potensi dirinya masing-masing.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Swasembada Beras Sudah Sejak 2018, Apa yang Mau Dirayakan?
-
Kemenperin Adopsi Sistem Pendidikan Vokasi Swiss untuk Kembangkan SDM
-
Dukung Ekonomi Kerakyatan, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp 41 Triliun hingga Desember 2025
-
Realisasi Konsumsi Listrik 2025 Tembus 108,2 Persen dari Target
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang, 7 Blok Rampung untuk 84 KK
-
Purbaya Yakin MBG Paling Cepat Habiskan Anggaran di Awal 2026
-
Beban Impor LPG Capai 8,4 Juta Ton, DME Diharapkan Jadi Pengganti Efektif
-
Defisit APBN 2025 Hampir 3 Persen, Purbaya Singgung Danantara hingga Penurunan Pajak
-
Target IHSG Tembus 10.000, OJK: Bukan Tak Mungkin untuk Dicapai