Suara.com - Rektor UI Pilih Dekan Wanita Pertama Pimpin Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI
Yulianti PhD dipilih sebagai Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI (FEB UI) periode 2025-2029 dan ini merupakan sejarah karena ia menjadi dekan pertama di salah satu fakultas paling bergengsi di UI tersebut.
Rektor Univeritas Indonesia, Prof Dr Ir Heri Hermansyah ST M.Eng IPU pada Rabu 28 Mei 2025 telah menetapkan Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI (FEB UI) periode 2025-2029 di Gedung Science Techno Park UI Depok.
Rektor UI Prof Heri memutuskan memilih Yulianti PhD sebagai Dekan FEB UI periode 2025-2029 setelah melalui rangkaian proses pemilihan sejak 8 April 2025 hingga 23 Mei 2025, dan paparan publik 7 calon Dekan tersaring yang disiarkan secara daring pada 28 Mei 2025.
Untuk pertama kalinya FEB UI dipimpin oleh Dekan Wanita sejak didirikan pada 18 September 1950. Prof Heri memandang proses pemilihan Dekan di lingkungan UI akan senantiasa menghadirkan keterbukaan termasuk emansipasi perempuan, integritas, kompetensi berbasis merit dan prinsip-prinsip egaliter.
Dalam memilih yang terbaik untuk ditempatkan menjadi dekan-dekan di fakultas. Seorang dekan di universitas harus mampu memimpin sebagai sebagai corporate leader sekaligus sebagai academic leader. Optimasi keseimbangan antara budaya corporate dan budaya akademik merupakan tantangan besar leadership universitas dan fakultas.
Dalam sambutannya, Rektor UI menyampaikan bahwa ketujuh Calon Dekan FEB UI tersaring merupakan figur-figur terbaik yang memiliki kapasitas, kompetensi dan reputasi yang sangat baik sehingga persaingan antar ketujuh calon Dekan cukup ketat.
"Ini menjadi sinyal bahwa UI memiliki banyak potensi dan figur yang mumpuni serta merupakan hasil proses regenerasi panjang yang berkesinambungan," kata Prof Heri.
Kompetisi yang sehat dengan mengedepankan kepentingan UI merupakan prioritas yang menjadi landasan filosofis dalam proses pemilihan Dekan di lingkungan UI.
"Kita akan terus mendorong peningkatan kapasitas universitas, baik pada tataran global maupun nasional sehingga UI akan menjadi institusi Pendidikan yang unggul impactful untuk Indonesia," tegas Prof Heri.
Baca Juga: Jumlah Penduduk Indonesia Berpotensi Makin Menyusut? LD FEB UI Ungkap Studi Terbaru
Yulianti sendiri merampungkan pendidikan S1 dan S2 di Universitas Indonesia. Ia meraih gelar PhD atau S3 dari Indiana University, Bloomington, Amerika Serikat pada 2017 silam.
Disitat dari laman resmi FEB UI, Yulianti memiliki minat penelitian di bidang perpajakan dan keuangan.
Sejarah FEB UI
Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (FEUI) didirikan pada tanggal 18 September 1950, ketika Jurusan Sosial Ekonomi Fakultas Hukum Universitas Indonesia (FHUI) memisahkan diri menjadi Fakultas Ekonomi (FEUI).
Sejak tanggal 19 Februari 2015 FEUI resmi mengubah namanya menjadi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) dan dikukuhkan melalui Surat Keputusan Rektor Universitas Indonesia Nomor 0382/SK/R/UI/2015.
Perubahan ini diambil untuk memenuhi dan menyesuaikan diri dengan dinamika global, yang menuntut UI menjadi tempat pembelajaran ekonomi dan bisnis yang unggul di Asia.
Berita Terkait
-
UI Minta Bahlil Revisi Disertasi Bukan Batalkan, Rektor: Kita Membina Bukan Membinasakan
-
Profil dan Biodata Heri Hermansyah, Pernah Jadi Guru Besar Termuda Kini Rektor UI Periode 2024-2029
-
Lima Jurus Calon Rektor UI Prof. Heri Hermansyah Terus Menjadikan UI sebagai Mercusuar Ilmu Pengetahuan
-
Eks Wakil Rektor UI jadi Koruptor, KPK Lelang Ruko Milik Tafsir Nurchamid di Margonda Depok: Limitnya Rp1,2 Miliar
-
Rektor UI Hukum Melki Sedek Karena Terbukti Lakukan Kekerasan Seksual
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Kemenkeu Siapkan Peremajaan Lahan Kakao 5.000 Hektar di 2026
-
Target Produksi Minyak 1 Juta Barel per Hari di 2029, ESDM Ajak Investor Garap 108 Cekungan Migas
-
Profil Ira Puspadewi yang Dapat Rehabilitasi Prabowo usai Divonis 4,5 Tahun Penjara.
-
Mentan Soroti Jalur Tikus Usai Tuding Impor Beras Ilegal di Sabang dan Batam
-
Kabar Skema PPPK Paruh Waktu Dihapus Permanen! Siapa yang Paling Terdampak?
-
Literasi Keuangan bagi UMKM Masih Rendah, Askrindo Beri Pemahaman Pentingnya Asuransi
-
Pemerintah Aceh Bantah Mentan soal Tudingan Impor Beras Ilegal di Sabang
-
Kakao Indonesia di Mata Dunia: Dihantam Black Campaign, Dianggap Mematikan Orang Utan
-
Menggunakan Sistem Perdagangan Otomatis dengan Filter Risiko Cerdas untuk Berdagang Lebih Aman
-
Pegadaian Torehkan Sejarah, Menjadi Juara Dunia PMO Global Awards 2025